Video Klip Musik Indonesia Terbaik Versi KapanLagi

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Video Klip Musik Indonesia Terbaik Versi KapanLagi
Kapanlagi.com - Kembali ke masa lalu, sebuah video klip memiliki kekuatan untuk mempromokan single dari musisi tersebut. Selain itu juga sebagai perwujudan visualisasi dari para musisi dan tantangan tersendiri bagi para sutradara dalam membuat sebuah klip.

Sayangnya peredaran video klip di Indonesia saat ini sangat minim porsinya. Hanya tayang beberapa menit saja dan tidak pernah tayang secara utuh. Masih ingat di memori bahwa pada masa lalu stasiun televisi membuat program acara untuk menayangkan klip-klip dari musisi Indonesia.

Berikut adalah klip-klip yang dinilai terbaik dalam segi artistik, konsep, pesan visualisasi yang disampaikan dan lainnya. Mungkin banyak sekali klip Indonesia terbaik yang belum masuk dalam list ini. List ini juga merupakan tribute untuk musisi Indonesia agar terus menciptakan sebuah klip yang bagus. maju terus musik Indonesia.

1. Padi - Tempat Terakhir

Video klip Padi selalu tampil artistik dan berbeda dengan musisi lain. Kali ini Padi mencoba hal yang berbeda dengan memilih kartun sebagai media dalam klipnya. Hasilnya sungguh mengagumkan dan sangat pas dengan konsep lagu yang mereka bawakan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Seringai - Serigala Militia

Satu hal yang menarik dari band indie adalah mereka memiliki kebebasan dalam mengapresiasi karyanya. Seperti halnya klip ciptaan Hellomotion untuk lagu Serigala Militia milik Seringai. Klip ini sangat unik dan bisa dibilang ribet karena menggunakan media wood cut atau cukil. Terbayang berapa banyak cardboard yang mereka butuhkan serta waktu untuk menyusun ini menjadi klip yang hanya berdurasi 4.43 menit.


3. Naif - Dia Adalah Pusaka...

Satu lagi video klip yang unik dan bagus dan benar-benar beda dari musisi lainnya. Naif bekerjasama dengan The Jadugar sebagai director membesut sebuah klip untuk lagu Dia Adalah Pusaka Sejuta Umat Manusia Yang Ada Di Seluruh Dunia. Yang membuat unik adalah, satu persatu gambar ini diprint dan kemudian dikolase perlayer dan direkam. Teknik yang cukup lama namun sepadan dengan hasilnya.



4. Peterpan - Menghapus Jejakmu

Grup band yang kini berganti nama menjadi NOAH ini memliki sebuah klip yang bagus dalam setipa karyanya. Dari semua klip yang pernah dibuat, klip Menghapus Jejakmu ini sangatlah bagus, dari segi pengambilan gambar yang memuaskan mata kita. Konsep bangunan rumah kuno di Bandung menjadi nilai plus klip ini.

5. Pay feat Vanya and Irang - Pas Kena Hatiku

Sebuah klip yang sangat kerena. Efek animasi yang dipakai di lagu ini serasa senada dengan lagunya yang berirama techno. Jarang sekali melihat klip yang dibuat secara maksimal seperti ini. Bisa dibilang teknik orang Indonesia sudah setara dengan orang bule.

6. Samsons - Hey Gadis

Animasi memang masih jarang diminati oleh para musisi untuk membuat sebuah klip. pengerjaannya yang lama memang masih menjadi faktor utama, namun hasilnya sepadan seperti halnya klip Hey Gadis milik Samsons. Animiasi yang halus dan ceritanya yang lucu membuat klip ini menghibur. Berharap bakal ada klip dengan konsep seperti ini nantinya.



7. The Changcuters - Hijrah Ke London

Ide segar dan 'gila' dalam membuat sebuah klip tampaknya terus mengalir. Para sutdarara klip menampilkan karya terbaiknya seperti di klup Hijrah ke London milik The Changcuters. Dengan menggunakan mainan lego dipadu dengan teknik stop motion dari kamera 35mm klip ini tampil menarik. Tak terbayang seperti apa susahnya membuat klip ini.

8. Nugie - Lentera Jiwa

Klip yang penuh pesan yang sarat makna agar setiap individu bebas menjadi apa yang di mau. Adalah sebuah pilihan untuk mengikuti passion yang kita inginkan meski bertolak belakang dengan latar belakang pendidikan kita. Dengan klip yang sederhana, pesan Nugie pun tersampaikan dengan jelas. Nice concept.



9. HiVi - Orang Ke-3

Melihat klip dari HiVi ini yang sebelumnya sakit hati mendadak menjadi tenang karena melihat setting klipnya yang indah. HiVi mengambil setting keindahan alam Indonesia dan menampilkannya secara bagus. Pengambilan kamera yang pas membuat klip ini terasa bersetting di barat.

10. Sore - Lihat

Mendengar lagu Sore kita akan merasakan aura yang Jakarta sekali. Nuansa musik yang tahun 70-an membuai kita ke masa-masa terdahulu, terlebih melihat klip ini yang setting dan kameranya dibuat seperti jadul. Sayangnya beberapa angle terlihat modern, entah disengaja atu tidak. Namun yang pasti klip ini sangat indah seindah lagunya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending