Proses Album Baru NOAH, Banyak Mencoba Merombak Aransemen

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Proses Album Baru NOAH, Banyak Mencoba Merombak Aransemen NOAH © KapanLagi.com/Bambang E. Ros
Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu NOAH baru saja menggelar konser sekaligus mengumumkan album terbarunya. Belum secara resmi dirilis, akhirnya NOAH pun menggelar acara launching untuk album yang berjudul SINGS LEGEND itu.


"Jadi kemaren kita sempat udah perform di TV untuk album sings legends ini tapi kita belum sempat launching secara resminya. Jadi hari ini kita launching secara resminya album NOAH SINGS LEGENDS," jelas Ariel NOAH saat ditemui di Fabel Club, SCBD, Jaksel, Rabu (25/5).


Ariel juga menjelaskan lebih jauh mengenai jumlah track yang dimuat dalam album tersebut. Mengambil musik di era sekitar 1960 sampai 1990an, NOAH mencoba menghadirkan kembali sederet lagu emas Indonesia dengan gaya mereka di album ini.


Banyak merombak lagu, proses pembuatan album 'SINGS LEGEND memakan waktu yang cukup lama © KapanLagi.com/Bambang E. RosBanyak merombak lagu, proses pembuatan album 'SINGS LEGEND memakan waktu yang cukup lama © KapanLagi.com/Bambang E. Ros


"Jadi album ini kita mengaransemen ulang lagu dari musisi legendaris Indonesia dari tahun 1960 - 1990-an. Jadi ada sekitar 8 lagu, salah satunya ada lagu dari Bimbo, Koes Plus, Nike Ardilla, Charles Hutagalung, Rinto Harahap, banyak deh," lanjutnya.


Sedangkan Uki NOAH sendiri mengungkapkan kalau proses yang dilalui NOAH demi album SINGS LEGEND nyatanya sama sekali tidak lah mudah. Pasalnya, mereka banyak mencoba gaya musik sampai merombak aransemen di setiap lagu-lagunya.


"Lumayan memakan waktu karena ada beberapa lagu yang kita cobain kayak lagu Edy Johan dan beberapa lagu lagi yah. Hasilnya kurang berhasil atau kurang bagus jadi memakan waktu untuk mencoba merombak aransemen," tandas Uki.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/hen/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending