Diterbitkan:
Akibatnya, banyak yang bertanya-tanya apa hubungan Beyonce dengan film yang diadaptasi dari novel karya E.L James tersebut. Tak sedikit yang menduga kalau Beyonce berperan di sana, beradu akting dengan pemeran Ana (Dakota Johnson) dan biliuner Grey (Jamie Dornan) atau penyanyi Rita Ora, yang juga ada di film garapan Sam Taylor-Wood itu.
Ternyata, Beyonce memang memiliki peranan penting di FIFTY SHADES OF GREY. Sayangnya, bukan untuk berakting tetapi jadi pengisi soundtrack. Dalam trailer FIFTY SHADES OF GREY, Beyonce menyisipkan versi terbaru dari single-nya yang berjudul Crazy in Love.
Berbeda dengan versi aslinya, Crazy in Love versi soundtrack terdengar lebih slow dan gelap. Memang tidak salah, FIFTY SHADES OF GREY sendiri merupakan film yang bercerita tentang sisi gelap cinta dan nafsu manusia. Desahan Beyonce pun semakin menguatkan tema tersebut.
Advertisement
Jika melihat rilisan klip Beyonce, imej sensual dan erotis memang tidak bisa dilepaskan, seperti klip Partition. Alhasil, memilih Beyonce jadi pengisi soundtrack film ini adalah hal yang tepat.
FIFTY SHADES OF GREY jadi film yang paling diantisipasi pada momen Valentine tahun depan. Novelnya sendiri sudah jadi fenomena dunia, dengan mendapat predikat sebagai yang terlaris sepanjang masa. Bagaimana dengan film-nya? Layak dinantikan.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/trn)
Advertisement