Endah N Rhesa Akan Kolaborasi Bareng Dua Drum di 'Java Jazz 2017'

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Endah N Rhesa Akan Kolaborasi Bareng Dua Drum di 'Java Jazz 2017' Endah N Rhesa © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Endah N Rhesa selalu punya cara yang unik ketika tampil secara live. Selain stage act yang ceria sesuai dengan lagu-lagunya, mereka juga beberapa kali tampil bersama sejumlah musisi top Tanah Air lainnya. Nah kali ini mereka pun siap berkolaborasi bersama Dua Drum untuk Java Jazz 2017.


"Sebenarnya ini lebih persiapan untuk Java Jazz aja. Kalau di Hear kan untuk jangka setahun, tetapi untuk Dua Drum ini kita belum ada rencana berkepanjangan," ujar Endah saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (18/1).


Endah yang menjabat status sebagai gitaris sekaligus vokal pada duo tersebut kemudian menjelaskan ide awal dari project-nya bersama Dua Drum. Selain karena Java Jazz 2017, Endah N Rhesa juga mengaku kalau mereka ikut terlibat dalam penggarapan album Dua Drum.


Endah N Rhesa, siap tampil bersama Dua Drum di Java Jazz 2017! © KapanLagi.com/Bayu HerdiantoEndah N Rhesa, siap tampil bersama Dua Drum di Java Jazz 2017! © KapanLagi.com/Bayu Herdianto


"Endah. Sebenarnya kita terlibat dalam album mereka. Kita pernah bikin lagu bareng dan rekaman bareng di album Dua Drum. Buat Dua Drum ini sendiri adalah panggung pertama di Java Jazz yang merepresentasikan musiknya jadi sekalian aja. (Single bareng) Belum ada," lanjutnya.


Semakin menarik karena kolaborasi mereka pun nyatanya telah melahirkan materi yang apik. Pasalnya, Endah mengakui kalau track yang ia buat bersama Rhesa itu terasa semakin istimewa dengan sentuhan musik dari Dua Drum.


"(Lagu yang tadi) Judulnya Waktu Tak Terganti. Itu memang lagunya komposisi aku dan Rhesa. Liriknya dari aku, aransemen digarap bareng. Prosesnya cepet banget. Mereka (Dua Drum) punya skill yang bagus. Kita ketemu, latihan, udah tau kerangkanya gimana, rekaman langsung jadi. Sebenarnya (cerita lagu ini) simpel, tentang jam tangan yang sudah mati," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/ntn)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending