Dari Potret Hingga Soundtrack, Melly Goeslaw Tetap Nyentrik!

Penulis: Nizar Zulmi

Diperbarui: Diterbitkan:

Dari Potret Hingga Soundtrack, Melly Goeslaw Tetap Nyentrik!
Melly Goeslaw ©KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Sosok Melly Goeslaw dikenal karena penampilannya yang 'nyeleneh'. Sering tampil tak biasa saat manggung, istri Anto Hoed ini selalu jadi pusat perhatian.


Sejak mengawali karir bersama band Potret, Melly sudah mulai kebiasaan uniknya dalam berpenampilan. Hingga kini, sepertinya ia ketagihan dengan eksperimen kostum yang 'gila'.


Mengembangkan bakatnya sebagai penulis lagu, Melly kebanjiran job soundtrack. Bersama Anto Hoed, mereka jadi pasangan maut musisi yang menelurkan sejumlah hits. 


Intip yuk perjalanan panjang Melly yang nyentrik ini di dunia entertainment. Ssstt, kostum-kostum berikut bisa bikin kamu terkejut lho.


1. Bersama Potret

Bakat seni yang mengalir dalam darah Melly Goeslaw diwarisi dari sang ayah, Melky Goeslaw. Sebagai pasangan ayah dan anak, keduanya punya banyak kesamaan untuk urusan berkarya.

Alm. Melky Goeslaw merupakan salah satu penyanyi paling berbakat di Indonesia di era 60-an. Berbagai penghargaan baik nasional maupun internasional telah berhasil diraihnya.

Sama halnya dengan Melly yang menjadi musisi yang konsisten bertahan dengan musik-musik yang ia ciptakan. Namun begitu, Melly rupanya tak cukup dekat dengan sang ayah dengan berbagai alasan.

Pada Desember 2006, Indonesia berduka setelah kehilangan salah satu artis berbakat. Melky Goeslaw berpulang karena penyakit jantung dan diabetes yang dideritanya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Bersama Potret

Awal mula terjunnya Melly di kancah musik yaitu lewat band lawas bernama Potret. Grup yang mengusung genre pop-rock ini cukup tenar di era 90-an berkat sederet hitsnya.

Di sini lah Melly Goeslaw bersama suaminya Anto Hoed merajut karir bersama. Setelah menikah pada 1995, pasangan ini langsung membuat langkah di industri musik dengan melahirkan Potret.

Kalau kalian masih ingat beberapa lagu Potret dulu sempat happening banget. Beberapa di antaranya yakni Salah, Bagaikan Langit, dan Bunda yang jadi lagu paling menyentuh milik mereka.

Masih bertahan hingga kini, Potret diperkuat trio Melly, Anto, dan Aksan Sjuman. Menelurkan total enam album, karya baru mereka masih dirindukan para pecinta musik di tanah air.

3. Hitsmaker Sejati

Selain dikenal sebagai artis berpenampilan unik, Melly Goeslaw juga tersohor berkat kemampuannya menulis lagu hits. Beberapa karyanya bahkan masih sering kita dengar hingga saat ini.

Selain sibuk bersama Potret, penyanyi bernama Meliana Cessy ini juga punya project solo. Pada 1999 ia menggaet vokalis Dewa 19 saat itu, Ari Lasso dalam sebuah lagu duet Jika

Sukses besar, lagu tersebut mengantar Melly menuju karir cemerlang. Ia juga lah yang menciptakan lagu Menghitung Hari yang dipopulerkan diva cantik Krisdayanti.

Tapi kalian tahu nggak sih kalau saat itu Melly buta not balok? Untuk menggarap lagu, ia biasanya meminta bantuan sang suami untuk urusan notasi dan ide aransemen. Wah, so sweet ya.

4. Sang Ratu Soundtrack

Dunia perfilman Indonesia sempat menjadi primadona di awal 2000-an. Kisah romansa anak muda menjadi tema yang cukup booming kala itu.

Melly Goeslaw perlahan namun pasti menyodorkan sederet tembang ciptaannya untuk digunakan sebagai soundtrack film. Beberapa judul film yang memakai 'jasa' Melly di antaranya EIFFEL I'M IN LOVE, ADA APA DENGAN CINTA, HEART, dan beberapa lainnya.

Tak hanya dinyanyikannya sendiri, lagu-lagu seperti My Heart dan Berdua Lebih Baik dipercayakan kepada pemeran film tersebut, yakni Acha dan Irwansyah.

Tangan dingin Melly dan Anto Hoed diakui sebagai salah satu kombinasi terbaik untuk urusan soundtrack. Namun belakangan ini munculnya Nidji menjadi pesaing berat sang ratu.

Singkat kata, di Indonesia gelar King of Soundtrack dipegang oleh Nidji, sedangkan Queen of Soundtrack berada di tangan Melly Goeslaw. Keduanya sama-sama hebat kok. Ya kan?

5. Orbitkan BBB

Ingin menularkan ilmunya dalam dunia musik, Melly Goeslaw akhirnya membentuk Bukan Bintang Biasa (BBB) sebagai anak didiknya. Kumpulan para artis remaja ini diproyeksikan untuk menjadi vocal group yang keren.

Terbentuk pada 2006, BBB yang diperkuat Raffi Ahmad, Ayushita, Chelsea Olivia, Dimas Beck, dan Laudya Cynthia Bella menelurkan single debut Let's Dance Together ciptaan Melly. Mendapat respon cukup baik dari masyarakat, mereka meneruskannya dengan album.

Namun tak selalu mulus, beberapa orang juga menganggap BBB cuma bermodal popularitas sebagai artis. Untuk kemampuan vokal, mereka dianggap masih belum terlalu matang.

Setelah sempat wara-wiri di kancah musik akhirnya BBB pun perlahan tenggelam. Dari kelima member, hanya Ayushita dan Raffi yang saat ini cukup serius menekuni dunia tarik suara.

6. Berhijab Tetap Nyentrik

Salah satu perubahan besar dalam diri Melly Goeslaw yakni hijab yang kini menghiasi kepalanya. Meski begitu, ia tak lantas tampil 'standar' saat di atas panggung.

Memutuskan menutup auratnya, Melly banyak terinspirasi dari rekan sesama artis, salah satunya Umi Pipik. Menurutnya hijab sederhana Pipik sangat terlihat anggun meski tak macam-macam.

Tapi, untuk urusan manggung, Melly Goeslaw tampaknya masih penasaran dengan hobi nyentriknya. Mencoba berkreasi dengan hijabnya, ia justru menemukan suatu hal yang baru.

Mungkin naluri untuk selalu tampil beda masih kuat bergejolak dalam diri penyanyi 40 tahun ini. Karena uniknya penampilan Melly, ia kerap disandingkan dengan seorang Lady Gaga yang juga punya gaya fashion tak biasa.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending