Bakal Main di WTF 2016, The Temper Trap Penasaran Band Indonesia

Penulis: Rahmi Safitri

Diperbarui: Diterbitkan:

Bakal Main di WTF 2016, The Temper Trap Penasaran Band Indonesia The Tamper Trap © wethefest.com
Kapanlagi.com - Band asal Australia, The Tamper Trap, bakal kembali hadir di Indonesia untuk tampil di We The Fest (WTF) 2016 yang akan digelar pada 13-14 Agustus mendatang. Tak hanya menampilkan banyak band internasional, sejumlah band lokal juga akan ikut menghibur penonton.


Sejumlah band lokal yang akan tampil antara lain adalah Barasuara, Naif, Kimokal, Trees & Wild, Dried Cassava, dan lain-lain. Penampilan band lokal ini ternyata menjadi daya tarik tersendiri bagi dua personil The Tamper Trap, Dougy Mandagy dan Joseph Greer.


"Secara pribadi kalau saya ingin sekali melihat penampilan band Indonesia. Karena kami jarang sekali untuk menonton band Indonesia. Berbeda dengan band internasional lain yang sering kami lihat dan kami dengar," ungkap Joseph saat ditemui KapanLagi.com® di Blowfish, Jakarta Selatan, Rabu (11/5).


Jangan lewatkan We The Fest 2016 © wethefest.comJangan lewatkan We The Fest 2016 © wethefest.com


Seperti diketahui, sang vokalis Dougy Mandagi berdarah Indonesia. Meski mengaku tidak mengikuti perkembangan musik Indoensia, Dougy sependapat dengan Joseph yang ingin melihat aksi band Indonesia di WTF 2016.


"Jujur saja saya nggak ikutin band Indonesia. Jadi saya nggak tahu mana band yang sedang terkenal di sini. Tapi seperti yang udah dibilang Joseph, kalau gue sih lebih milih nonton band Indoenesia di We The Fest 2016. Karena kalau band atau musisi luar seperti Mark Ronson kami gampang untuk melihat aksinya. Karena kami memang sama-sama tinggal di London," terang Dougy.


Selain The Tamper Trap, band atau musisi internasional yang akan tampil adalah The 1975 (headliner), Macklemore & Ryan Lewis, Mark Ronson, Breakbot, Ta-Ku, Alina Baraz, dan masih banyak lagi.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/pit)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending