Avenged Sevenfold Dominasi Metal Hammer Golden Gods Awards 2014

Penulis: Trian Sulaiman

Diperbarui: Diterbitkan:

Avenged Sevenfold Dominasi Metal Hammer Golden Gods Awards 2014 Avenged Sevenfold ©shutterstock
Kapanlagi.com - Band-band metal merayakan eksistensinya di acara awards satu ini. Yup, apalagi kalau tidak sedang membicarakan Metal Hammer Golden Gods Awards 2014.


Ritual tahunan para pengusung musik cadas ini berlangsung seru. Ada penampilan dari band-band metal terbaik tahun ini. Sebut saja While She Sleeps, The Dilinger Escape Plan, Steel Panther sampai Bahemoth tampil maksimal di acara yang digelar di London, Senin kemarin (16/6).


Metal Hammer Golden Gods Metal Hammer Golden Gods


Tahun ini, Avenged Sevenfold sukses jadi jagoan di Best International Act. Sementara Iron Maiden meraih Best UK Act. Ini tentu saja kemenangan yang sangat besar untuk dua band tersebut.


Hal yang menarik terjadi di Global Metal Act, band metal Khalas asal Palestina berbagi kemenangannya bersama band asal Israel, Orphaned Land. Ini seperti sebuah bukti, jika musik metal adalah wahana pemersatu segala perbedaan.


"Heavy metal telah mendunia sejak 40 tahun lalu, dan para pemenang tahun ini membuktikan metal masih tetap kekal," ujar Editor in Chief Metal Hammer, Alexander Milas, dikutip dari Classic Rock.


Berikut daftar pemenang Metal Hammer Golden Gods 2014:


Best New Band: Devil You Know


Dimebag Darrell Shredder: Misha Mansoor of Periphery


Breakthrough Artist: Of Mice & Men


Best Underground Band: Wardruna


Best UK Band: Iron Maiden


Best Live Band: Killswitch Engage


Best International Band: Avenged Sevenfold


Global Metal Act: Orphaned Land and Khalas


Riff Lord: Mark Tremonti


King of the Internet: Devin Townsend


Inspiration: Hanoi Rocks


Album of the Year: Behemoth – The Satanist


Icon: Michael Schenker


Spirit of Hammer: David Prowse – Darth Vader


The Golden God,: Mikael Akerfeldt


Game of the Year: Grand Theft Auto V


Video of the Year: Steel Panther – Party Like It’s The End Of


 


 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(clas/trn)

Editor:

Trian Sulaiman

Rekomendasi
Trending