7 Fakta Konser One Direction di Jakarta Ini Luput Dari Mata

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Fakta Konser One Direction di Jakarta Ini Luput Dari Mata
One Direction ©KapanLagi.com/Bambang E Ros
Kapanlagi.com - Konser One Direction di Jakarta memang sudah berakhir, tapi semangat dan emosi para fans nyatanya masih tersisa hingga saat ini. Mulai dari kehebohan, rasa senang, hingga kesedihan atas pengunduran diri Zayn Malik.


Lalu, apa saja sih momen heboh yang terjadi selama konser ini berlangsung sampai menyisakan begitu banyak kisah dan kenangan di benak para Directioners? Kali ini kanal musik KapanLagi.com® akan mencoba membahas 7 kejadian yang dirasa unik saat konser One Direction ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno hari Rabu lalu.


Nah, mau tahu apa saja hal-hal unik tersebut? Yuk langsung kita simak di sini sama-sama.


1. Lagu Debut One Direction Dibawakan di GBK

Konser One Direction yang baru saja digelar Kamis lalu jadi kedatangan pertama mereka ke Indonesia untuk pertama kali. Wajar saja kalau antusias para Directioners tanah air semakin memuncak dan pecah saat empat pemuda ini tampil di hadapan mereka.

Semakin spesial ketika One Direction membawakan lagu debut mereka yang berjudul What Makes You Beautiful. Setelah 4 album berhasil mereka rilis, lagu ini jadi salah satu single yang paling dinantikan Directioners Indonesia.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. 1D Bernyanyi Untuk Seorang Directioners Indonesia

Pada konser One Direction kemarin, ada seorang Directioners yang paling berbahagia. Pasalnya, selain dia berulang tahun dan melihat idolanya beraksi di depan mata, dia pun mendapat kado spesial dari boyband asuhan Simon Cowell ini.

Ya, Harry Styles secara spesial menyanyikan lagu ulang tahun untuk seorang Directioner yang bernama Azka. Kira-kira, dia mimpi apa ya setelah pulang dari konser One Direction.

3. Terlalu Girang, Directioners 'Tumbang'

Semangat dan antusias yang tinggi memang ditunjukkan para Directioners Indonesia di hadapan sang idola. Namun, semangat yang terlalu berlebihan justru membuat beberapa di antara mereka harus absen di tengah konser tersebut.

Ya, beberapa Directioners terlihat pingsan dan harus dibawa oleh tim medis yang memang sudah disiapkan oleh pihak panitia untuk acara ini. Sangat disayangkan karena mereka harus menonton idolanya dari tempat mereka beristirahat.

4. Harry Styles Menangis, Kenapa?

Pada konser kali ini, ada sebuah momen yang menimbulkan sebuah pertanyaan besar. Secara tiba-tiba, pentolan One Direction dengan suara merdu tersebut menangis di atas panggung.

Kalau melihat antusias para fans, rasanya alasan itu kurang cukup kuat untuk membuatnya menangis di atas panggung. Nah, bisa jadi ini karena Harry Styles sudah tahu kalau rekannya, Zayn Malik, akan berpisah dengan para personel One Direction lainnya.

5. Inilah Yang Menggantikan Zayn Malik Saat Konser

Tanpa kehadiran Zayn Malik di konser One Direction kali ini, banyak orang yang bertanya-tanya siapa sosok yang akan menggantikan posisinya. Namun ternyata, Zayn Malik digantikan oleh temannya sendiri dalam satu boyband.

Ya, dia adalah Niall Horan. Pria imut yang satu ini menggantikan banyak bagian Zayn Malik dalam setiap lagu-lagu One Direction. Salut untuk Niall Horan.

6. Banner Directioners Dibacakan Sang Idola

Kalau kamu datang ke konser One Direction kemarin dan membawa testimoni di selembar kertas atau banner, kamu pasti akan merasa senang. Ya, ini karena para personel One Direction sempat membacakan beberapa banner para penggemar.

Sontak para fans yang menamakan dirinya sebagai Directioners itu langsung berteriak dan mengangkat testimoni mereka tinggi-tinggi. Wah, nggak kebayang deh seperti apa serunya GBK kalau bisa hadir di konser One Direction kemarin.

7. Niall dan Louis Mengajak Ngobrol Penonton

Bagi Directioners yang mendapat tempat persis di belakang barikade panggung, mereka adalah orang-orang yang termasuk beruntung. Soalnya, mereka berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan empat personel One Direction.

Momen itu terjadi setelah lagu Girl Almighty dinyanyikan One Direction. Ketika Liam Payne kembali ke belakang panggung, langsung saja Niall dan Louis mengajak para fans untuk mengobrol santai sejenak.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending