4 Kontestan Pria Indonesian Idol 2014, Siapa Yang Paling Juara?

Penulis: Trian Sulaiman

Diperbarui: Diterbitkan:

4 Kontestan Pria Indonesian Idol 2014, Siapa Yang Paling Juara?
Virzha, Ubay, Husein dan Gio ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Di Indonesian Idol top 6, kini jumlah pria lebih mendominasi daripada wanita. Ada 4 pria dan 2 wanita yang masih bertahan di ketatnya panggung Spektakuler Show.


Oleh sebabnya, besar kemungkinan akan ada seorang pria yang bisa menembus final Indonesian Idol 2014. Hal itu baru terlihat jelas, apabila Yuka dan Nowela tersisih di Spektakuler Show minggu depan. Oleh karena itu,  Virzha, Husein, Ubay, dan Gio pun harus berjuang ekstra keras untuk menjaga kans menjuarai Indonesian Idol season 8 ini.


Nah, menurut kalian, siapakah kontestan pria di Indonesian Idol yang paling berpeluang jadi juara?

1. Ubay

Usianya masih 18 tahun. Selain itu, kontestan bernama Yusuf Ubay itu juga memiliki kualitas dalam hal musikalitas. Ya, Ubay memiliki talenta hebat dalam memainkan alat musik, mulai dari biola hingga saxophone.

Husein dan Ubay ©KapanLagi.com/BambangERoss

Meski begitu, Ubay sudah 3 kali berada di posisi 2 terbawah. Dan, pada minggu kemarin, Ubay kembali tidak tereleminasi karena mendapatkan veto dari juri. Maka dari itu, Ubay pun pasti akan termotivasi untuk tampil lebih baik di minggu-minggu selanjutnya sehingga bisa mendulang voting dari pemirsa.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Husein

Kelebihan Husein Alatas adalah gaya dan referensi musiknya yang berbeda. Ia jadi kontestan Idol pertama, mungkin di dunia, yang berhasil membawakan lagu Toxic milik System Of A Down di ajang pencarian bakat milik Fremantle Media tersebut.

Elegan, Husein Idol ©KapanLagi.com/BambangERoss

Kelebihan lain dari Husein adalah keberanian untuk bernyanyi di luar comfort zone. Kontestan berciri Metal Arabian ini tidak segan menampilkan lagu yang bukan genrenya, seperti saat menyanyikan Wake Me Up dari Avicii.

Akan tetapi, perjalanan di babak Spektakuler Show tidak semulus kepalanya yang plontos. Husein sudah dua kali nyaris tereleminasi dengan masuk bottom two. Nah, apakah juara Indonesian Idol musim ini adalah seorang metalhead?

3. Gio

Gio, seorang family man yang selalu mendedikasikan penampilannya untuk keluarga kecil yang tengah ia besarkan. Oleh karenanya, kontestan bernama lengkap Giofannyy Elliandrian Agoes ini pun jadi salah satu kompetitor tangguh bagi kawan-kawannya di Indonesian 2014.

Penuh energi, Gio Idol ©KapanLagi.com/BambangERoss

Selama bertarung di Spektakuler Show, Gio hanya baru sekali mencicipi panasnya bottom 2. Mungkin, berkat pernah hampir tereleminasi pada minggu ke-2 Spektakuler Show, Gio pun akhirnya termotivasi untuk selalu tampil habis-habisan.

4. Virzha

Di Muhammad D. Virzha atau kini akrab dikenal Virzha ini memiliki kans besar untuk menjuarai Indonesian Idol 2014. Pasalnya, pria gondrong asal Aceh yang menyayangi kucing peliharaanya itu selalu tampil gemilang.

Konsisten, Virzha ©KapanLagi.com/BambangERoss

Sejauh ini, Virzha belum sekalipun berada di zona bottom 2. Tidak salah, hal itu karena penampilannya yang konsisten setiap minggu.

Berbicara juara Indonesian Idol, saat audisi Virzha sempat dianggap memiliki kesamaan dengan Iksan Idol, yang berhasil mengubah situasi hingga keluar jadi juara di Season 3 pada waktu itu. Virzha pun demikian, ia mendapatkan golden ticket di menit-menit terakhir. Nah, pertanyaannya, apakah Virzha juga bisa keluar jadi juara di Season 8 ini?

 

Sudah baca??

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending