Wong Pitoe Segera Rilis Video Klip Terbaru, Ternyata Masih Kocak!

Penulis: Dhefa Mauren Roos Mary

Diterbitkan:

Wong Pitoe Segera Rilis Video Klip Terbaru, Ternyata Masih Kocak! Wong Pitoe (credit : KapanLagi.com/Akbar Prabowo Triyuwono)

Kapanlagi.com - Kabar terbaru datang dari band unik yang cukup lama tidak terdengar kabarnya. Yap, Wong Pitoe is Back! Band humor ini siap menyuguhkan video klip dari single terbaru mereka!


Dengan konsep yang fresh, musiknya diharapkan dapat diterima oleh penikmat musik saat ini, para generasi millenials. Meskipun begitu, mereka akan tetap dengan identitas mereka yang kental dengan bumbu komedinya yang khas.


"Kan kita band 90's jadi kita berusaha untuk masuk yang kekinian anak millenial sekarang. Mudah-mudahan anak millenial dapat nih inner atau beat seperti ini," kata Edy, salah satu vokalis Wong Pitoe usai syuting video klip.


Wong Pitoe segera rilis video klip terbaru mereka (credit : KapanLagi.com/Akbar Prabowo Triyuwono)Wong Pitoe segera rilis video klip terbaru mereka (credit : KapanLagi.com/Akbar Prabowo Triyuwono)


Wong Pitoe (credit : KapanLagi.com/Akbar Prabowo Triyuwono)Wong Pitoe (credit : KapanLagi.com/Akbar Prabowo Triyuwono)


Selang 3 tahun lamanya, mereka akhirnya segera merilis video klip baru yang berjudul Dialah Dia. Selaras dengan karakteristik mereka, konsep video klipnya pun dibuat tidak kalah unik lho, mereka syuting di dalam bus yang mengelilingi ibu kota!


"Kita putar-putar Jakarta sampai ke Bunderan HI kita ngeband-ngeband-an dilihatin orang banyak. Sempat disamperin polisi. Mereka ngga tau kalo kita ini anak panglima, panglima polim hahaha," Edy menjelaskan diiringi tawa.


"Jadi gini, kalau ceria itu bisa diambil dari videonya. Video klip itu fun, ceria, agak sedikit konyol. Tapi musiknya bermusik dengan benar. Ngikutin jaman dengan era yang sekarang," tambahnya.


Saat ini, format terbaru Wong Pitoe masih sesuai dengan namanya yang berjumlah 7 orang. Ada Edy Timisela, Wisnu Triasmoko, Edo Dower sebagai vokal, Hendrik Tobing pada Keyboard, Alto Kumolo di Drum, Ojie Vimarsah pada Bass dan sang gitaris, Pepe Wong.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/apt/ren)

Rekomendasi
Trending