Usai 'THE SOUNDS OF MUSIC', Lagu Ariana Grande Ini Malah Mirip Lagu Mantan

Penulis: Dhefa Mauren Roos Mary

Diterbitkan:

Usai 'THE SOUNDS OF MUSIC', Lagu Ariana Grande Ini Malah Mirip Lagu Mantan
Credit: Ariana Grande © AFP & Mac Miller © instagram.com/macmiller

Kapanlagi.com -  

Penyanyi muda berbakat Ariana Grande lagi-lagi jadi sasaran empuk plagiasi. Belum lama salah satu lagu terbarunya yaitu 7 Rings disebut mirip dengan salah satu lagu soundtrack THE SOUNDS OF MUSIC. Film keluarga lawas yang dikemas secara musikal.

Kali ini hal yang sama kembali terulang. Bukan lagu film lawas lagi, tapi lagu mantannya sendiri. Siapa lagi kalau bukan rapper Mac Miller.

Kemiripan itu ditengarai dari akun Instagram fansnya yang bernama @thenetherlandsneedsariana. Akun ini mengunggah sebuah video pendek yang membandingkan lagu Mac dan wanita yang akrab disapa Ari ini. Tepatnya lagu
Mac yang berjudul 2009 dan lagu Ghostin milik Ari yang notabene akan masuk album terbarunya, Thank U, Next.

 

1. 2009 VS Ghostin

Begitu video diputar kalian akan disuguhi bagian intro lagu 2009 Mac yang dibawakan ala orkestra dengan lantunan biola yang mendayu-dayu. Kemudian bagian ini dicut ke bagian lirik ketiga yang berbunyi, "She don't cry, no more."

Selanjutnya giliran lagu Ghostin milik Ariana Grande yang diputar. Di bagian ini kalian tidak akan butuh waktu lama untuk menemukan kemiripan intronya dengan lagu 2009 Mac. Bedanya intro Ghostin dibuat dengan sentuhan distorsi yang mengalun lambat dan disusul dengan lirik pertamanya yang berbunyi, "I know you hear me when I cry."

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Lirik yang Bersahutan

Jika diperhatikan, dari segi lirik kedua lagu ini saling bersahutan. Lirik she don't cry, no more yang dinyanyikan Mac menceritakan tentang seorang wanita yang tidak pernah lagi menangis. Dengan kata lain wanita yang ia bicarakan ini terbiasa menangis. Dikorelasikan dengan lirik Ghostin Ariana Grande yang seolah menjawab lirik 2009 Mac dengan I know you hear me when I cry alias aku yakin kau melihatku menangis. Kata aku disini jelas mengarah kepada Ariana sendiri, sedangkan kata kau dikabarkan mengarah kepada Mac.

Lanjut, seperti yang kita tahu lagu Mac ini dibuat usai dirinya putus dengan Ariana. Tak lama kemudian Ariana bertunangan dengan Pete Davidson dan tampak amat bahagia di berbagai kesempatan alias tidak lagi menangis.

Di tambah lagi dengan fakta kalau hubungan asmara Ariana Grande dan Mac Miller yang berjalan cukup lama itu terbilang kompleks. Semasa hidup Mac tak bisa lepas dari pengaruh minuman keras dan obat terlarang yang membuat emosinya ikut tidak stabil. Hal inilah yang mengakibatkan Ariana yang sedari awal berusaha membantu Mac untuk 'sembuh' ini menyerah juga. Usut punya usut ia lelah karena teus disalahkan tidak bisa membuat Mac 'sembuh' dari kelabilannya sendiri. Tak jarang Ariana pun menangis selama berpacaran dengan Mac. Bagaimana menurut KLovers?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending