The Soffia Suarakan Perdamaian Lewat Single Terbaru Mereka Berjudul 'Little Poem'

Penulis: Gilang Kurniawan

Diterbitkan:

The Soffia Suarakan Perdamaian Lewat Single Terbaru Mereka Berjudul 'Little Poem'
The Soffia: Istimewa

Kapanlagi.com - Grup band The Soffia baru saja meluncurkan lagu terbaru mereka yang berjudul 'Little Poem'. Lagu ini merupakan gambaran universal tentang kisah pilu perpisahaan dengan orang terkasih yang disebabkan takdir atau konflik.

Dalam prosesnya, Little Poem sendiri semakin terasa spesial lantaran adanya campur tangan orang-orang yang memiliki sepak terjang apik di industri musik tanah air. Apalagi karya terbaru The Soffia ini diproduseri oleh mantan gitaris Slank yakni Pay Burman.

"Little Poem yang bikin lirik itu Martin, ya dalam prosesnya kita banyak diskusi untuk perjalanan Little Poem ini dan ada campur tangan orang-orang hebat di industri musik," ungkap Verdy saat ditemui dalam Acara rilis Party Little Poem di kapal Phinisi Jakarta, (17/12) Minggu malam.

Martin selaku penulis lagu menjelaskan bahwa Little Poem adalah bentuk kegelisahannya terhadap berbagai peristiwa yang terjadi sekarang ini, khususnya konflik yang terjadi di Gaza, Palestina. Oleh karena itu, lewat lagu ini slogan Stop War Stand With Humanity diharapkan bisa menyuarakan perdamaian di mana saja.

"Saya pribadi sebagai songwriter ingin mengungkapkan kegelisahan saudara-saudara kita di mana pun berada bahwa konflik di Gaza, bukan karena kita muslim garis keras atau mendukung Palestina, tapi kita mendukung agar perdamaian bisa terjadi, jadi #Stopwarstandwithhumanity itu slogan kita," ujar Martin pada kesempatan yang sama.

1. Ungkap Hal Menarik

Selain itu, ada hal menarik di balik proses pembuatan musik video lagu Little Poem. Di mana berbagai foto atau video dalam musik video ini didapatkan langsung dari seorang kontributor Gaza bernama Ahmed.

Saat ditanya lebih lanjut, Martin mengatakan bahwa informasi terakhir mengatakan bahwa Ahmed sudah meninggal dunia akibat peperangan tersebut.

"Saya ambil foto video dari salah satu kontributor Gaza, kita beli untuk single kita," ujar Martin.

"Akhirnya saya dapat sari kontributor Gaza salah satunya Ahmed dan terakhir saya komunikasi dia ternyata udah nggak ada, udah wafat," tukasnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Gelar Intimate Showcase

Sebagai informasi lagu Little Poem sebetulnya sudah dirilis sejak 15 Desember 2023. Lalu The Soffia kembali mengadakan acara intimate showcase bertajuk Toad To New Hope Fest yang diselenggarakan di atas kapal Phinisi.

Selain The Soffia, acara tersebut juga dimeriahkan beberapa band lain, diantaranya adalah Weekend By Avidance, No Gigs Still Party, Arie Tembako, dan El Jono Jawanisty.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending