Kapanlagi.com - The Kaos, band yang baru terbentuk pada 2021 ini akhirnya merilis single baru yang berjudul Jiwa Yang Lara. Lagu ini dirilis pada 14 November lalu bersamaan dengan video klip yang dirilis di YouTube channel Loteng Musik. Mereka pun bersyukur karena banyak komentar positif tentang lagu mereka.
Lewat lagu ini, The Kaos mencoba memotret fenomena sosial dalam lirik lagu yang sederhana dan mudah dicerna. Fenomena yang disentil adalah marak dan mudahnya gesekan yang terjadi hanya karena secuil perbedaan. Banyak yang merasa benar, padahal kebenaran sejati hanyalah milik Tuhan.
Jiwa Yang Lara dipilih dari 5 lagu yang telah dipersiapkan. "Alasannya, ya, itu tadi. Sederhana, mudah dicerna, dan sesuai dengan keadaan sosial saat ini. Di mana semakin banyak orang merasa paling benar, sehingga yang timbul akhirnya malah hoax dimana-mana," ungkap Bambang Setiawan.
© Istimewa
The Kaos sendiri baru terbentuk pada awal 2021 lalu. Band ini digawangi oleh Bambang Setiawan (drum), Danan Jaya (vocal), Agus (gitar), Aziz Prastowo (gitar), dan Iman Harfinsyah (gitar/bas) Dean Septiadi. Namun sayangnya, saat proses mastering, Aziz memutuskan untuk mengundurkan diri. Perannya kemudian digantikan oleh Dean Septiadi."Memang sayang sih, padahal udah mau rilis. Tapi, ya, mau bagaimana lagi. Yang pasti kita semua baik-baik saja, nggak ada masalah," kata Bambang (Mbenk).
"Ya, kita mengandalkan WA (whatsApp) aja. Mulai dari penulisan lirik, membuat guide instrumen, vocal, semua lewat WA," pungkas Danan Jaya (DJ).