Berbagai dukungan dilontarkan para musisi dan seniman melalui karya-karya mereka. Tak terkecuali rapper Saykoji. Nampaknya musisi yang satu ini tak ingin ketinggalan untuk menyemarakkan pilpres yang akan digelar bulan depan.
Siapa sosok presiden yang didukung Igor? Melalui sebuah klip bertajuk Presiden Impian, pria berkacamata ini menyampaikan sebuah pesan bagi rakyat Indonesia, terutama generasi muda yang banyak menikmati karya-karyanya.
Dalam klip ini, Igor bekerjasama dengan Umbu Kaborang yang menjadi rekan duetnya. Keduanya menekankan perlunya kecermatan bagi rakyat dalam menentukan pilihannya, karena calon yang akan mereka pilih bakal menjadi penentu kehidupan mereka lima tahun kedepan.
Klip ini juga mengandung aura positif karena membeberkan kelebihan masing-masing calon presiden, bukan kekurangan yang belum tentu kebenarannya. Seperti yang kita tahu dunia maya menjadi sasaran empuk maraknya black campaign untuk menjatuhkan lawan politik.
'Kampanye' Saykoji ini terbilang cukup menarik. Sebab, di kala banyak musisi terang-terangan mendukung salah satu calon lewat karya maupun promosi, rapper kenamaan ini justru bersikap netral dan bijak dalam menyikapi pemilu Juli mendatang.
(kpl/niz)