Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Grup musik d Masiv bakal merilis album ke-7 dalam waktu dekat ini. Berbeda dengan album-album d Masiv lainnya, album baru ini direkam di studio ternama di London, yakni Abbey Road. Bukan hanya itu saja, pada album barunya ini, d Masiv merekam secara live.
"Album ke-7, mau rilis bulan ini. Lagi bikin videonya, album live. Jadi kita kemarin habis rekaman di London, Abbey Road Studio. Studionya The Beatles rekaman di sana, Pink Floyd rekaman di sana, banyak lah, Oasis, U2 pernah rekaman di sana," kata Rian d Masiv di Musica Studio, Jakarta Selatan, Senin (7/9).
Advertisement
KapanLagi.com®/Bayu Herdianto
d Masiv tertarik rekaman di Abbey Road karena studio tersebut melahirkan band-band top dunia yang melegenda, salah satunya adalah The Beatles.
"Sejarahnya, karena hampir semua album terbaik di dunia itu pernah rekaman di studio itu. Yang paling ikonik ya Beatles yang nyebrang jalan itu. Nah itu kita sempat foto di situ juga, nyebrang jalan, sama kayak Beatles lakukan," kata Rian.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Keinginan d Masiv rekaman di Abbey Road berawal dari selesai tampil di London. Untuk mengabadikan momen tersebut, akhirnya mereka rekaman di studio Abbey Road. Kebetulan, pihak label d Masiv sendiri, Musica Studio sendiri menyetujui keinginannya tersebut.
"Jadi, kita kemarin lagi manggung di sana, kayaknya kita perlu mengabadikan sesuatu deh momen yang tidak bisa kita lupain akhirnya kita minta ke Musica untuk rekaman di sana, live. Akhirnya disetujui, ya udah," tutup Rian.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement