Rebecca Reijman Ajak Peduli Lingkungan Lewat Lagu 'Mr.$$'

Penulis: Tantri Dwi Rahmawati

Diperbarui: Diterbitkan:

Rebecca Reijman Ajak Peduli Lingkungan Lewat Lagu 'Mr.$$'
Rebecca Reijman Ajak Peduli Lingkungan Lewat Lagu 'Mr.$$' (Credit: Istimewa)

Kapanlagi.com - Penyanyi Rebecca Reijman meluncurkan lagu terbarunya yang berjudul Mr.$$ (Mister Dolar Dolar).

Lagu tersebut diciptakan Rebecca dan diproduseri Jozzi Gesiradja. Lagu tersebut, kata Rebecca menjadi sindiran untuk mereka yang hanya memikirkan uang dan tidak peduli terhadap lingkungan.

"Lagu ini lebih provokatif mengenai hal- hal yang terjadi di seluruh dunia maupun di Indonesia. Jadi lebih soal orang yang rakus, uang segalanya buat mereka, tidak peduli pada lingkungan dan keselamatan bumi," kata Rebecca di Jakarta, Sabtu (01/04).

1. Sampaikan Pesan Mulia

Saat menulis lagu tersebut, Rebecca mengaku sedih melihat orang-orang egois yang mencari uang tanpa peduli terhadap lingkungan sekitar.

"Demi uang hutan dibabat dan tidak peduli dampak akibatnya, padahal hutan adalah paru-paru bumi. Begitupun sampah yang dibuang sembarangan dan penggunaan plastik secara berlebihan. Aku juga ingin berusaha menyampaikan pesan ini dan ini cara aku untuk menjadi aktivis ekosistem tapi lewat karya dengan lagu Mr.$$ ini," ujarnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Enam Tahun Lalu

Masih kata Rebecca, lagu Mr.$$ sudah tercipta sekitar 6 tahun lalu dan menurutnya tepat untuk dirilis saat ini, mengingat makin banyaknya orang- orang yang tidak peduli terhadap lingkungan.

"Lagu Mr.$$ ini aku kira sangat tepat untuk dirilis, karena lagu ini banyak pesan moral untuk peduli dan ramah lingkungan demi untuk masa depan hidup manusia. Semoga lagu ini bisa menginspirasi," tuturnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending