Proses Kilat Pembuatan Debut Single Marion Jola, Sebelum Momentum Hilang

Penulis: Mita Anandayu

Diterbitkan:

Proses Kilat Pembuatan Debut Single Marion Jola, Sebelum Momentum Hilang Rayi RAN - Marion Jola © Kapanlagi.com

Kapanlagi.com - Musisi jebolan ajang Indonesian Idol, Marion Jola baru-baru ini merilis single debut berjudul Jangan. Lagu dengan iringan rap Rayi RAN tersebut diciptakan oleh Nino RAN bersama Lale dan Ilman dari Maliq And D’Essentials.


Proses pembuatan single tersebut berjalan cukup cepat. Diakui oleh Rayi, hanya membutuhkan waktu seminggu untuk rekaman sekaligus pembuatan video klip-nya.


"Rekamannya itu dua hari setelah final Indonesian Idol. Habis itu nggak sampai seminggu udah syuting video klip. Jadi memang harus gercep (gerak cepat) sebelum momentum Lala hilang," kata Rayi ditemui di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Sabtu (23/6/2018).


Rayi dan Nino RAN ikut terlibat di single debut Marion Jola © Kapnalagi.com/Muhammad Akrom SukaryaRayi dan Nino RAN ikut terlibat di single debut Marion Jola © Kapnalagi.com/Muhammad Akrom Sukarya


Proses syuting video klipnya sendiri berjalan seru karena Rayi harus menyempatkan waktu disela-sela manggung. Namun setelah melihat hasil akhirnya, bapak satu anak ini cukup puas.


"Bikin video klip sehari doang tapi benar-benar waktunya colongan. Lala harus berangkat ke Kupang untuk kelulusan, sedangkan aku sama RAN disela-sela dua acara waktu itu nyempetin ke studio untuk syuting video klip," tuturnya.


Ia melanjutkan, "Makanya videonya, walaupun (konsep) simpel di dalam studio doang, tapi menurut aku karena pembawaannya si Lala bisa working the camera dengan bagus, jadi enak dilihat," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/abs/mit)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

Rekomendasi
Trending