Petra Sihombing Termotivasi John Mayer
Petra Sihombing
Kapanlagi.com - Di antara musik dan sekolah, penyanyi Petra Sihombing mencoba untuk fokus kedua-duanya. Agar bisa saling berkorelasi dan terlebih kesukaannya akan musik, Petra memilih untuk berkuliah musik di Institut Musik Daya.
"Aku ambil spesialis gitar. Dari umur 7 tahun gue memang sudah planning jadi musisi, karena gue enggak bisa olahraga, basket, bola, musik jalur hidup gue, gue enggak pernah ngoyo. Flow aja. Sekarang gue ambil les gitar, piano, kalau kuliah, itu aku juga ambil composing dan produser," paparnya saat dijumpai usai mengisi acara di Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (4/2).
Petra Sihombing
Dalam kesehariannya Petra melewatkan dengan kesibukan antara menyanyi dan musik. Aktivitas manggung yang tak terlalu padat membuat dia bisa menjalankan keduanya tanpa harus cuti dari kuliahnya.
"Sejauh ini aku masih bisa ngatur antara kerjaan sama kuliah, jadi belum berniat mengajukan cuti kuliah, nanti saja kalau sudah terlalu ribet baru bisa milih," ujarnya.
Advertisement
Sosok penyanyi John Mayer menjadi idola sekaligus motivasi mahasiswa semester 2 ini untuk bernyanyi dan bermain musik. Bagi Petra, John bukanlah musisi biasa karena kemampuan akademiknya juga menunjang.
"Gue termotivasi untuk nyanyi dan main gitar. Dia juga orang kuliahan, dia one of the best guitar player. Knowledge nya tinggi banget," tukas Petra yang berharap bisa berduet dengannya.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
