Konser di Candi Borobudur, Mariah Carey Mampu Obati Kerinduan Ribuan Penggemar

Penulis: Rezka Aulia

Diterbitkan:

Konser di Candi Borobudur, Mariah Carey Mampu Obati Kerinduan Ribuan Penggemar
Konser Mariah Carey berlangsung merah. (Bintang.com/Bambang)

Kapanlagi.com - Setelah 14 tahun, diva pop dunia, Mariah Carey, kembali menggelar sebuah konser di Indonesia. Konser bertajuk HIMBARA Borobudur Symphony 2018 - MARIAH CAREY Live In Concert pun digelar di Taman Lumbini, Candi Borobudur, Jawa Tengah bakal digelar pada hari Selasa (6/11) malam dan dipromotori oleh PT. Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan, Ratu Boko.


Ribuan penonton sudah memadati kawasan Candi Borobudur sejak sore hari. Sekitar pukul 18.00 WIB gate pun dibuka dan ribuan penonton pun antre dengan sangat tertib. Hujan rintik sempat turun membasahi kawasan Candi Borobudur. Namun, hal itu tak menyurutkan niat fans fanatik Mariah Carey atau Lambs untuk bertemu idola mereka.


Sekitar pukul 20.25 WIB, yang dinanti pun tiba. Ya, Mariah Carey pun hadir di atas panggung bersama 4 pemain band, 4 penari latar, dan 3 backing vokal setelah dibuka dengan lagu Indonesia Raya. Tak buang waktu, lagu Fly Away membuka penampilan penyanyi yang kini sudah menginjak usia 48 tahun.






1. Konser Outdoor Satu-satunya

"Te..ri..ma...kasih," ucap Mariah Carey dengan sedikit mengeja. Mendengar sang idola mengucapkan bahasa Indonesia, ribuan penonton pun teriak histeris.

Mariah Carey pun sempat mengomentari hujan yang sempat turun."Hujan tadi membuat panggung menjadi basah. Saya berharap dan berdoa semoga tidak terjatuh dan tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," kata Mariah Carey.

Mentas di depan salah satu peninggalan bersejarah di Indonesia, Mariah Carey pun merasa terhormat. Sebagai informasi, konsernya di Candi Borobudur merupakan konser outdoor satu-satunya Mariah Carey dalam rangkaian tur dunianya tahun ini.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Nyanyikan 18 Lagu

"Saya senang bisa konser di lokasi yang indah dan bersejarah serta ditemani kalian yang selalu ikut bernyanyi bersama," ucap Mariah Carey di tengah konsernya.

Di konser ini, Mariah Carey membawakan sekitar 18 lagu. Shake It OffHoneyAlways Be My BabyMake It HappensBeautifulOne Sweet DayIt's Like That, dan We Belong Together tak luput dari setlist Mariah Carey. Selama kurang lebih 90 menit, Mariah Carey tampil tanpa celah.

Suara indah dan melengking, serta falset yang menjadi ciri khasnya tetap mampu dibawakan dengan apik. Ditambah dengan pemandangan Candi Borobudur pada malam hari yang indah, konser ini menjadi sangat lengkap. Tidak hanya memanjakan telinga, juga memanjakan mata penonton. Ditutup dengan lagu Hero, Mariah Carey mampu mengobati rindu ribuan fansnya.

3. Hujan Melanda

Selama konser, Mariah Carey mengenakan tiga sequin dress. Pertama, ia mengenakan sequin dress selutut bewarna ungu gelap. Lalu beberapa lagu, ia mengenakan sequin dress hitam panjang yang membuatnya makin cantik. Terakhir, memperlihatkan segi glamour, ia mengenakan sequin dress warna emas bercampur silver.

Usai konser, ada hal menarik lainnya terungkap dari Mariah Carey. Seperti dituliskan di atas, konser ini berkonsep outdoor dan sempat diguyur hujan gerimis. Hal ini pun sempat membuat Mariah Carey khawatir. Ini disampaikan oleh Anas Syahrul Alimi, Event Consultant 'Himbara Borobudur Symphony' yang juga Chief Eexecuitve Officer (CEO) Rajawali Indonesia Communication.

Meski khawatir hujan gerimis akan terus turun selama konser, namun Anas memastikan bahwa pertunjukan akan terus berlanjut. Dikatakan Anas, Mariah Carey siap konser dengan kondisi hujan tetapi dirinya tak mau terkena air hujan.

"Jadi memang sempat ada obrolan soal cuaca. Gimana kalau hujan nantinya. Mariah Carey bilang 'Saya hanya tidak mau kalian (promotor) mengembalikan uang penonton. Penontonmu mau gak kena hujan?',"ujar Anas menirukan Mariah Carey.

 

4. Lanjut ke Thailand

"Saya bilang, ya penonton rela hujan-hujanan demi Mariah Carey. Ya intinya, kalaupun hujan Mariah Carey tetap akan bernyanyi. Tapi dia tak mau kena hujan. Makannya Tadi disiapkan beberapa tenda biru di atas panggung," kata Anas.

Usai konser ini, Mariah Carey akan langsung menuju panggung lain. Ia harus bergegas menuju Bangkok, Thailand dengan pesawat pribadi dari Jogjakarta. Rencananya, Mariah Carey akan tampil di Thailand pada 9 November mendatang.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/rna)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending