Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Diva dunia Mariah Carey bakal menggelar konsernya bertajuk HIMBARA Borobudur Symphony 2018 - MARIAH CAREY Live In Concert di Taman Lumbini, Candi Borobudur, Jawa Tengah pada 6 November mendatang. Segala persiapan pun telah dilakukan PT. Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan, Ratu Boko selaku promotor.
Layaknya musisi kelas dunia yang hadir di Indonesia, banyak riders (permintaan khusus) yang diminta pihak Mariah Carey kepada promotor. Salah satu yang menarik adalah pesawat pribadi yang membawa Mariah Carey mendarat di Bandara Adi Sutjipto, Jogjakarta pada dini hari di luar jam operational bandara. Sebagai informasi, Mariah Carey sudah hadir di Jogjakarta pada hari Minggu pukul 1.23 WIB dini hari.
"Saya pikir kehadiran Mariah Carey di bandara pada dini hari kemarin itu cukup menarik ya. Pihak Mariah Carey ingin pesawat mendarat di luar jam operational bandara," ucap Anas Syahrul Alimi selaku CEO Rajawali Indonesia Communication yang merupakan event consultan konser Mariah Carey saat jumpa pers di Hotel Tentrem, Jogjakarta, Senin (5/11).
Advertisement
Selain riders yang sudah diminta pihak Mariah Carey, diakui Anas ada beberapa permintaan dadakan yang cukup unik. Sesaat tiba di Jogja, Mariah Carey ingin agar anaknya yang ikut dalam rombongan disiapkan barang-barang khas Jogja. Hal ini pun langsung direspon oleh pihak promotor.
"Begitu sampai, Mariah Carey ingin disiapkan barang-barang khas Jogja untuk anaknya. Kami akhirnya membelikan baju lurik, blangkon, dan sendal selop. Itu dipilih Mariah Carey" kata Anas.
Konser Mariah Carey sendiri akan dimulai pukul 20.00 WIB pada hari Selasa (6/11). Mariah Carey akan menghibur penonton dengan durasi 90 menit. Dari 6 ribu tiket yang disebar, tiket pada kelas festival dan super VIP sudah ludes terjual. Namun, pihak promotor masih memastikan tiket pada kelas diamond, platinum, dan gold masih tersedia.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
© KapanLagi.com/Mathias Purwanto
Tepat pukul 01:20 WIB pagi tadi (Minggu 4 November 2018), Mariah Carey mendarat di Bandara Adisucipto Yogyakarta dengan pesawat pribadinya. Kedatangannya disambut hangat oleh Direksi PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko beserta Event Consultant Rajawali Indonesia Communication. Mariah Carey tak hanya datang sendiri, namun juga memboyong keluarganya ke Indonesia untuk memeriahkan Borobudur Symphony 2018.
"Mariah Carey sangat senang dan ecxited ingin segera perform di salah satu bangunan heritage yang juga menjadi warisan budaya dunia, yaitu Candi Borobudur," papar Bakkar Wibowo, Creative Director Borobudur Symphony 2018.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/pur/tmd)
Advertisement