Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Terus konsisten berkarya, Andien merilis album baru pada Jumat (29/9). Album berjudul Dan Lalu itu hadir dengan sebuah konser intimate bertajuk yang sama.
Ya, dalam konser tersebut Andien menyajikan sebuah pertunjukan kontemplatif yang menggambarkan siklus kehidupan. Ia akan menceritakan tentang kehidupan di sela-sela 8 lagu yang ia bawakan.
"Sejak aku merekam lagu Aku Cinta Dia, aku mengalami banyak perombakan dalam hidupku, hingga lahirlah lagu-lagu sesudahnya, tanpa direncanakan. Tema yang terasa sekali di keseluruhan album adalah pertemuan dan perpisahan, fase yang selalu ada di dalam kehidupan, kita hidup di antaranya, hidup terus berjalan. Tema ini juga yang dirangkum oleh lagu Dan Lalu,” terangnya baru-baru ini.
Advertisement
Andien rilis album baru (Credit: Istimewa)
Delapan lagu yang dibawakan oleh Andien dalam showcase ini juga termasuk dalam album Dan Lalu. Salah satunya adalah lagu berjudul Aku Cinta Dia yang dinyanyikan bersama dengan Ricky Leonardi.
Album Dan Lalu punya makna khusus bagi Andien karena merupakan album yang menggambarkan perjalanan hidupnya sejak sebelum masa pandemi.
"Ini rangkuman kisah aku dar 2019 sampai saat ini aku merasakan banyak hal, ada kecewa sampai bahagia, banyak perombakan, nangis di pundak suami pada akhirnya semua berujung pada ya hidup ini gak ada yang harusnya. Aku merasa ternyata perlu terluka untuk bisa memahami apa yang aku rasakan kedepannya," ujar Andien.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Lagu Dan Lalu yang menjadi penutup album ini diaransemen oleh Ifa Fachir dan Dimas Wibisana, dan terasa istimewa karena liriknya menggambarkan kegelisahan hati seorang manusia di tengah arus kehidupan.
Ini adalah kali pertama Andien menciptakan lagu-lagu yang muncul satu per satu sebelum akhirnya disatukan dalam sebuah album musik. Melalui album ini, pendengar dapat melakukan perjalanan kembali melalui lagu-lagu yang telah diciptakan oleh Andien dalam rentang waktu 2020-2023.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement