Kencan Bareng Harry Styles, Fans: Dia Ramah Banget!
One Direction. ©shutterstock
Kapanlagi.com - Hari Selasa (18/3) kemarin rasanya tak akan mudah dilupakan begitu saja bagi dua gadis cantik ini. Pasalnya, malam itu keduanya berkesempatan kencan satu malam bareng Harry Styles dan Louis Tomlinson, dua personel One Direction setelah memenangkan undian acara amal yang digelar oleh Trekstock, sebuah yayasan peduli penderita kanker muda.
Menurut dua gadis ini, kedua cowok ganteng itu sangat ramah dan rendah hati. Bahkan saking ramahnya, mereka seolah sedang makan malam bersama teman biasa.
Kencan satu malam. ©mirror.co.uk
"Kedua cowok ini (Harry dan Louis) benar-benar rendah hati dan sangat ramah!" tutur para gadis seperti yang diwartakan oleh PressParty.
"Mereka membuat kami santai dan merasa sedang bercengkeramah dengan seorang teman daripada dua personel boyband yang mendunia," tambah mereka.
Advertisement
Lewat donasi ini, Trekstock mampu mengumpulkan dana sebesar USD 780 ribu dolar atau setara dengan 8,9 miliar rupiah. Terbukti antusiasme para donatur sangat tinggi mengingat hadiah utamanya memang cukup menggiurkan, yakni kencan bersama personel One Direction.
JANGAN LEWATKAN!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(pre/zal)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
