Jadi Juri KDI, Elvy Sukaesih Cari Kontestan Dengan Kriteria Komplet!

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Jadi Juri KDI, Elvy Sukaesih Cari Kontestan Dengan Kriteria Komplet! Elvy Sukaesih © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Kontes Dangdut Indonesia (KDI) kembali digelar dan menunjuk Elvy Sukaesih sebagai salah satu jurinya. Elvy Sukaesih pun tak bisa menyembunyikan rasa senangnya dan mengungkapkan rasa syukur karena masih mendapat kesempatan serta dipercaya untuk memikul tanggung jawab yang tidak mudah.


"(Jari juri KDI) Seneng, bersyukur. Yah itulah makanya saya bersyukur terus ikut bagian dari keluarga besar MNC Grup. Dikasih kesempatan dan kepercayaan juga ngisi acara KDI," ujar Elvy Sukaesih saat dijumpai di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (11/7).


Selain itu Elvy Sukaesih juga melihat kalau acara KDI di tahun ini akan digelar lebih meriah mengingat proses audisinya yang diadakan di berbagai kota. Namun meski memperbesar peluang untuk mencari calon idola baru di dunia dangdut, Elvy Sukaesih dan KDI akan menerapkan seleksi yang ketat dalam memilih kontestan.


Jadi juri KDI, Elvy Sukaesih cari kontestan dengan kriteria yang komplet! © KapanLagi.com/Muhammad Akrom SukaryaJadi juri KDI, Elvy Sukaesih cari kontestan dengan kriteria yang komplet! © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya


"(Kalau untuk KDI) Kayaknya sih kalau tahun ini jauh lebih meriah, lebih bagus yah. Karena audisinya dilakukan di berbagai kota, dan pastinya milihnya nggak sembarangan. Dan pastinya KDI tahun ini lebih spesial karena hadiahnya lebih spesial. Semuanya lah yah. Mudah-mudahan kita nggak cuma dapet bagus suaranya, penampilannya. Pokoknya paket lengkap," lanjutnya.


Sedangkan mengenai acara dangdut lain di luar KDI, pedangdut senior itu mengatakan jika mereka bergerak dengan saling bersinergi untuk mewarnai industri musik dangdut dengan warna-warna baru. Hanya saja mengingat kesibukannya saat ini, apakah Elvy Sukaesih akan mengurangi berbagai program acara yang ia bintangi?


"Insya Allah kalau kita bekerja kompak dan serius dan sungguh-sungguh Insya Allah hasilnya bisa lebih bagus. Nggaklah. Program saya Insya Allah tetap berjalan dengan lancar. Udah yah," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/ntn)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending