Isi Soundtrack Film 'SYIRIK', Mitha The Virgin Ikutan Jadi Cameo

Penulis: Sanjaya Ferryanto

Diterbitkan:

Isi Soundtrack Film 'SYIRIK', Mitha The Virgin Ikutan Jadi Cameo Mitha The Virgin © Kapanlagi/Nuzulur Rakhmah

Kapanlagi.com - Mitha The Virgin kembali berkarya dengan membuat sebuah lagu berjudul Kecewa yang dijadikan untuk soundtrack film SYIRIK. Kali ini Mitha tidak berduet bersama Dara rekannya di The Virgin, melainkan dengan salah satu pemain filmnya yakni Nadira Hill.


"Mitha jujur ditawarin sudah bangga banget kebetulan kebagian sendiri-sendiri untuk soundtrack. Itu bukan lagu The Virgin tapi Mitha feat Nadhira dan ini pengalaman pertama bikin soundtrack dibantu Nadhira sesuai maunya Om Farid seorang istri yang kecewa karena suaminya," ujar Mitha saat ditemui di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Selasa (23/1).


Tidak hanya mengisi soundtrack saja, Mitha pun ikutan jadi cameo dalam film garapan Farid Ongky itu. Saat press screening film tersebut, Mitha sempat khawatir jika para penggemarnya akan keluar bioskop sebelum filmnya selesai. Pasalnya ia hanya tampil satu scene, sementara video klipnya tayang di akhir film.


Cast Film SYIRIK © Kapanlagi/Nuzulur RakhmahCast Film SYIRIK © Kapanlagi/Nuzulur Rakhmah


"Alhamdulillah Mitha sudah tiga kali main layar lebar bedanya sekarang sendiri nggak sama Dara, agak lebih gemuk tadi lihat kelebaran banget. Alhamdulillah nggak terlalu beberapa kali take, tim juga enak-enak orangnya jadi Alhamdulillah nggak ada beban aktingnya juga jadi diri sendiri seperti tadi lah cameo-nya," ungkapnya.


"Memang aku pengen jadi cameo jadi kebayang lah hasilnya kayak apa kebagiannya cuma satu scene Mitha di sini lebih deg-degan karena kan video clip mau diputar di akhir film tadi dan Alhamdulillah sampai akhir fans nggak ada yang keluar (bioskop)," lanjut pemilik nama lengkap Cameria Happy Pramita itu.


Meski hanya tampil satu scene, Mitha tetap harus tampil total saat berakting. Begitu juga ketika membuat sebuah lagu untuk soundtrack film ini. "Dua-duanya sih buat Mitha penting, akting penting, bermusik juga penting apalagi di film Syirik ini Mitha berperan jadi cameo sekaligus soundtrack-nya kan jadi semuanya penting karena itu pekerjaan menghasilkan uang dan rejeki jadi aku harus total," pungkasnya.


Film bergenre horor dengan nuansa religi ini bercerita seseorang yang menduakan Tuhan dan rencananya akan tayang di seluruh bioskop pada tanggal 1 Februari 2018 mendatang.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/rhm/frs)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending