Ini Dia 6 Judul Lagu Terpanjang di Dunia, Bikin Capek Ngehafal!

Penulis: Agista Rully

Diterbitkan:

Ini Dia 6 Judul Lagu Terpanjang di Dunia, Bikin Capek Ngehafal! © istimewa

Kapanlagi.com - Pada tahun 2005 lalu, band emo Amerika Fall Out Boy sempat mencuri perhatian dengan merilis sebuah lagu berjudul I Slept With Someone in Fall Out Boy and All I Got Was This Stupid Song Written About Me. Lagu yang terdapat dalam album From Under The Cork Tree ini memiliki 19 kata. 


Sementara itu untuk musisi dalam negeri, rekor judul lagu terpanjang dipegang oleh Band Naif. Lagu yang dirilis pada tahun 2002 bertajuk Dia... Adalah Pusaka Sejuta Umat Manusia yang Ada Di Seluruh Dunia ini memiliki 11 kata. Tapi siapa yang sangka kalau ada satu lagi musisi Indonesia yang bisa mengalahkan rekor tersebut. Siapa dia? Simak daftarnya di bawah ini.


1. Arctic Monkeys


Arctic Monkeys pernah merilis lagu dengan judul sejumlah 14 kata, kurang panjang? © NME.comArctic Monkeys pernah merilis lagu dengan judul sejumlah 14 kata, kurang panjang? © NME.com


Pada tahun 2006 band indie Arctic Monkeys sempat merilis sebuah lagu dengan judul cukup panjang, 14 kata. Lagu bertajuk You Probably Couldn't See For the Lights But You Were Looking Straight At Me ini terdapat dalam album Whatever People Say I Am, That's What I'm Not. Lagu ini menyinggung isu rasisme dan kecenderungan untuk menilai seseorang dari penampilan luar saja.


2. Panic At The Disco


Selain Arctic Monkeys, Panic At Disco juga pernah membuat lagu dengan judul berjumlah 16 kata © Alternative PressSelain Arctic Monkeys, Panic At Disco juga pernah membuat lagu dengan judul berjumlah 16 kata © Alternative Press


Rupanya band Amerika Serikat memiliki kecenderungan untuk membuat lagu dengan judul panjang-panjang. Kali ini band asal Las Vegas, Panic At The Disco mengikuti jejak Fall Out Boy dengan merilis There's A Good Reason These Tables Are Numbered, Honey, You Just Haven't Thought of it Yet dalam album A Fever You Can't Sweat Out pada tahun 2005 lalu. Jika dihitung maka jumlah kata pada judul tersebut ada 16 buah. Cukup bikin kesel ya?


3. The Flaming Lips


Band lawas tahun 1983 bahkan pernah lho membuat lagu dengan judul mencapai 19 kata © AllMusicBand lawas tahun 1983 bahkan pernah lho membuat lagu dengan judul mencapai 19 kata © AllMusic


Band rock satu ini berasal dari Oklahoma, Amerika Serikat. Genre yang dianut oleh The Flaming Lips adalah rock, psikedelik, rock alternatif, dan post-punk. Band yang eksis sejak tahun 1983 ini sempat memegang rekor dengan judul lagu terpanjang. Konon lagunya yang berjudul My Cosmic Autumn Rebellion (The Inner Life as Blazing Shield of Defiance and Optimism as Celestial Spear of Action) diisi 19 kata. Rekor ini sama dengan lagu Fall Out Boy yang disinggung sebelumnya.


4. Fred Astaire & Eleanor Powell


Fred Astaire dan Eleanor Powell, duo yang membawakan lagu dengan judul terpanjang pertama saat tampil di drama musikal Royal Wedding © istimewaFred Astaire dan Eleanor Powell, duo yang membawakan lagu dengan judul terpanjang pertama saat tampil di drama musikal Royal Wedding © istimewa


Sebelum para musisi rock memberi judul lagu super panjang, rasanya pelopor tren ini adalah duo Astaire & Powell. Duo satu ini merupakan pasangan dalam drama musikal Royal Wedding pada tahun 1951. Bisa dibilang lagu berjudul How Can You Believe Me When I Say I Love You When You Know I’ve Been a Liar All My Life? merupakan lagu dengan judul terpanjang pertama di dunia. Tak heran, lagu ini sendiri memiliki 20 kata. Bikin lidah kelu!


5. The Hives


Tak cuma band Amerika Serikat, band Swedia The Hives bahkan pernah merilis lagu dengan judul lebih dari 35 kata! © Youtube.comTak cuma band Amerika Serikat, band Swedia The Hives bahkan pernah merilis lagu dengan judul lebih dari 35 kata! © Youtube.com


The Hives merupakan band rock asal Swedia yang populer di awal tahun 2000-an. Band yang digawangi oleh Pelle Almqvist dan masih eksis hingga saat ini sejak tahun 1989 ini memiliki satu lagu dengan judul mencapai 35 kata. Lagu tersebut adalah Some People Know All Too Well How Bad Liquorice, Or Any Candy For That Matter, Can Taste When Having Laid Out In The Sun Too Long - And I Think I Just Ate Too Much yang terdapat pada album Oh Lord! When? How? yang dirilis pada tahun 1996. Nah kira-kira kamu bisa menghafal judul tersebut dalam satu kali percobaan tidak?


6. JKT48/AKB48


Terakhir ada grup idola JKT48 dan AKB48 yang memiliki judul lagu super panjang hingga hampir 40 kata © KapanLagi.com®/Djoko PoerwantoTerakhir ada grup idola JKT48 dan AKB48 yang memiliki judul lagu super panjang hingga hampir 40 kata © KapanLagi.com®/Djoko Poerwanto


Yang terakhir datang dari musisi Indonesia beserta sister grup-nya dari Jepang yakni JKT48 dan AKB48. Single terbaru JKT48 ke-17 diberi judul Kesimpulan Yang Sedikit Membuatku Malu Setelah Beberapa Hari Berpikir Akan Berubah Seperti Apakah Hubungan Kita Jika di Jalan Penuh Pohon Rindang Kukatakan Indahnya Senyum Manismu Dalam Mimpiku yang terdiri dari 27 kata dalam bahasa Indonesia. Sementara untuk versi Jepang lagu yang seringkali disingkat sebagai Sunzukake Nanchara ini terdiri dari 38 kata. Tak percaya? Coba saja deh hitung judulnya berikut Suzukake no Ki no Michi de 'Kimi no Hohoemi o Yume ni Miru' to Itte Shimattara Bokutachi no Kankei wa Dō Kawatte Shimau no ka, Bokunari ni Nannichi ka Kangaeta Ue de no Yaya Kihazukashii Ketsuron no Yō na Mono.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/agt)

Editor:

Agista Rully

Rekomendasi
Trending