Gaet Zedd, Ariana Grande Tentang Tim Manajemen

Gaet Zedd, Ariana Grande Tentang Tim Manajemen Ariana Grande

Kapanlagi.com - Trend EDM atau Electronic Dance Music membuat Ariana Grande tertarik untuk mendalaminya. Terlebih banyak penyanyi yang berkolaborasi dengan para DJ handal di seluruh dunia dan mendapatkan tanggapan yang bagus.

Ariana mengungkapkan bahwa di album terbarunya dia akan memasukkan unsur EDM. Dia telah mengumumkan Zedd yang akan diajak untuk berkolaborasi untuk menciptakan sebuah hit.

"Aku menginginkan Zedd untuk single keduaku. Dia sangat luar biasa dan lagunya sangat menyenangkan," ujarnya saat tampil di Wango Tango seperti dikutip dari MTV.


Zedd dan Ariana Grande/@facebook.com/ZeddZedd dan Ariana Grande/@facebook.com/Zedd


Meski saat ini single Problem masih dalam masa promo, namun Ariana tak sabar untuk segera mengumumkan single berikutnya. Bahkan dia menentang timnya yang menganggap single ini terlalu cepat rilis.

"Seluruh timku bilang terlalu cepat untuk single baru lagi, tapi aku suka lagu ini. Bagiku ini sangat berbeda dengan apa yang apa yang aku pernah lakukan," tukasnya.

Wah kira-kira bakal seperti apa ya Ariana menyanyikan lagu dengan beat disko?


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(mtv/faj)

Rekomendasi
Trending