'Cakrawala', Pembuktian Seorang Dul Jaelani Dalam Bermusik?

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

'Cakrawala', Pembuktian Seorang Dul Jaelani Dalam Bermusik? Dul Jaelani © KapanLagi.com/Budy Santoso

Kapanlagi.com - Setelah The Lucky Laki dan Ahmad Bersaudara, agaknya cuma The Backdoor yang memang menjadi cerminan dari identitas musik seorang Dul Jaelani. Mengusung DNA musik grunge, sayangnya tidak sedikit penikmat musik yang menyebut lagunya mirip dengan band 90s alt-rock paling pop, Nirvana.


Namun meski memiliki bekal sederet referensi musik top sejak kecil, nyatanya Dul tetap serius memilih grunge sebagai representasi dari cara bermusiknya. Karena itu, ia pun memulai solo project yang berhasil merilis sebuah single dan music video, Cakrawala.



Menariknya ketika saya melakukan uji coba, single yang berjudul Cakrawala ini cukup membuat saya bingung ketika pertama kali melantun di telinga. Sebabnya, awal lagu ini langsung menawarkan sound musik grunge seperti Nirvana, Pearl Jam, bahkan Dewa 19. Ketika tiba pada bagian reff, entah kenapa Soundgarden segera terlintas dalam benak.


Tentu tidak akan habis dan pasti terlalu berlebihan jika membahas kemiripan yang dimiliki musik Dul dengan sederet band top lokal dan dunia. Intinya, Dul menawarkan sederet referensi musik rock di sekitar akhir era 90an dan menjadi grunge versinya sendiri.


Meski tetap mengusung grunge, kali ini Dul tawarkan musik yang berbeda di lagu 'Cakrawala' © KapanLagi.com/Budy SantosoMeski tetap mengusung grunge, kali ini Dul tawarkan musik yang berbeda di lagu 'Cakrawala' © KapanLagi.com/Budy Santoso


Sedangkan secara visual, rasanya akan lebih 'dapat' jika disajikan dengan nuansa retro ala kamera Super8 atau format VHS. Meski ada beberapa part yang terasa kurang penting, namun cara pengambilan video yang terkesan amatir pun jadi poin yang menarik untuk disimak.


Memang Dul tidak memberikan penjelasan secara detail mengenai project musiknya kali ini, tapi yang kita tahu sekarang, putra Ahmad Dhani ini seakan siap untuk membuktikan gaya bermusiknya. So, kita nantikan saja kejutan berikutnya dari Dul Jaelani.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending