Boyband Ini Reuni Dan Tampil Kembali, Tidak Rindukah Kalian?

Boyband Ini Reuni Dan Tampil Kembali, Tidak Rindukah Kalian? NSYNC Ā© NSYNC Official Facebook

Kapanlagi.com - Siapa di antara kalian yang masih ingat atau bahkan ngefansĀ dengan boybandĀ yang satu ini? Yeah,Ā mereka adalah NSync. Lama tak terdengar kabar tentang mereka, bukan berarti mereka telah meninggalkan industri musik dunia yang telah membesarkan namanya. Tapi, bukankah mereka telah bubar?


Mereka tampil dalam anniversary ke-40 Saturday Night Live. Sederet artis papan atas juga tampil bersama mereka malam itu. Sebut saja Paul McCartney, Kanye West, Arcade Fire and Jack White,Ā dan ada lagi yang juga tampil memberi kejutan: Backstreet Boys!


Dalam akun twitternya, pada tanggal 14 Februari lalu mereka menulis, "Bersama lagi... Senang sekali bisa bersama lagi," kata NSync. Mereka juga memberikan hashtag #SNL40Ā pada twit tersebut.


NSYNC Ā© NYSNC Official FacebookNSYNC Ā© NYSNC Official Facebook


Salah seorang yang mendapatkan sambutan luar biasa dari penonton adalah Justin Timberlake. FormerĀ boybandĀ NSyncĀ tersebut akhirnya bisa bertemu kembali dengan teman-teman Bye Bye Bye-nya. Terakhir kali JustinĀ bertemu dengan NSyncĀ adalah saat MTV Video Music AwardsĀ tahun 2013 lalu.


BoybandĀ yang dibentuk di Florida pada tahun 1995 ini memang sempat menyatakan dalam status cuti sementara pada musim semi 2002 lalu. Pada saat itu mereka memang tidak merekam materi apapun. Bahkan situs resmi mereka pun ditutup pada musim panas 2006.


Pada tahun 2007 Lance BassĀ mengumumkan bahwa mereka resmi bubar. Sepanjang karirnya, mereka telah berhasil menjual setidaknya 50 juta keping album. Namun pada tahun 2013 lalu mereka berkumpul kembali dan tampil dalam MTV Video Music Awards.Ā Mereka juga mendapatkan Michael Jackson Video Vanguard AwardĀ saat itu.


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(rol/erc)

Rekomendasi
Trending