Anggun C Sasmi Ingin Jadi Manager Novita Dewi
Novita Dewi - Anggun C Sasmi
Kapanlagi.com - Tema X Factor episode ini, Jumat (08/03) adalah menyanyikan lagu favorit. Lagu pilihan Novita Dewi sendiri jatuh pada lagu Cinta di Ujung Jalan yang dipopulerkan Agnes Monica.
Dengan kostum hitam dan rambutnya yang dicat merah sebagian, Novita Dewi memukau juri dan juga penonton. Kemampuannya menaklukkan lagu tersebut mendatangkan aplaus.
Anggun berkomentar bahwa dirinya ingin pensiun begitu mendengar Novita bernyanyi. Jika sebelumnya ia menganggap Novita saingan para juri, maka kini ia jadi ingin menjadi manager penyanyi tersebut.
Sementara Rossa menganggap lagu ini hanya bisa ditaklukkan oleh Agnes Monica dan Novita. Ahmad Dhani tidak banyak berkomentar karena menganggap Novita mulai mampu mencuri setiap show. Ia berharap penampilan Novita bakal terus bagus. Komentar para juri diakhiri dengan kata-kata bangga Bebi Romeo sebagai mentor kepada Novita.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
