Diperbarui: Diterbitkan:
Di acara tersebut wanita yang sering disapa Eyang itu menjadi juri bersama Saipul Jamil. Lebih jauh, datangnya Titiek Puspa pada acara ini diharapkan memoles lagi bakat-bakat baru di dunia dangdut.
Penyanyi tiga generasi ini langsung setel dengan para dewan juri, pembawa acara dan juga para kontestan padahal itu adalah kali pertamanya dia untuk menjadi bintang tamu D'Academy 2. Pelantun lagu Kupu-Kupu Malam itu juga mengungkapkan acara yang dipandu oleh Ramzi dan Irfan Hakim itu sangat menghibur.
"Acara bagus dan jurinya sangat top markotop. Sudah pinter-pinter, cerewet-cerewet, pokoknya ramai, menyenangkan dan menghibur," kata Titiek Puspa, saat ditemui di studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (15/5/2015).
Advertisement
Eyang mengungkapkan bahwa juri D'Academy 2 ini adalah juri-juri yang kompeten. Lebih lanjut, wanita 77 tahun itu menilai para dewan juri yang terdiri dari Saipul Jamil, Rita Sugiarto, Iis Dahlia, Inul Daratista, dan Benigno ini menjadi peran penting membangun kepribadian para kontestan.
"Mereka bukan hanya komentar, tapi juga memberi sesuatu yang membangun. Bagus untuk para kontestan D'Academy," tandasnya. Tentunya Titiek Puspa berharap agar para penyanyi berbakat ini bisa lanjut ke level yang lebih tinggi.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/otx)
Advertisement