Diperbarui: Diterbitkan:
"Saya mulai Januari 2014 saya mengumpulkan anak-anak dari sekian puluh hingga menjadi sepuluh. Saya berikan pelajaran soal budi pekerti, karena budi pekerti hampir sudah tidak ada. Anak 10 itu saya berikan itu semua. Saya buatkan lagu, ada 10 lagu baru dari saya ada 8 dari orang itu 2," ujar Titiek Puspa saat ditemui di latihan Wayang Orang 'Lahirnya Parikesit' di Walikota Jakarta Selatan, Sabtu (21/3).
"Lagu ini sifatnya untuk memberi tabir, saya buat tabir pada anak Indonesia, supaya mereka tidak terlalu tersengat oleh perbuatan-perbuatan yang sangat jauh dengan rasa cinta pada anak, atau mengerti jiwa anak. Jadi tabir ini berbentuk lagu," tambah pelantun lagu Kupu-Kupu Malam tersebut.
Tak hanya sekedar lagu biasa, karya spesial ini ternyata menyimpan sebuah pesan tersendiri di dalamnya. Pastinya, pesan edukasi akan kental dalam lagu buatan eyang tercinta ini.
Advertisement
"Lagu ini yang sifatnya ketuhanan, cinta alam dan seluruhnya, cinta sesama dan saling menghormati orang lain. Ini sedang dikerjakan kurang dua lagu dari 11 lagu. Nanti saya sebarkan pada anak-anak Indonesia. Lagunya kayak aku bangga pada anak Indonesia," ungkapnya.
"Makanya anak-anak grup ini saya kasih nama duta cinta dia yang menyebarkan cinta untuk anak-anak Indonesia. Ini menjadi satu hutang saya, semakin bertambah hutang saya semakin banyak. Hutang pada Tuhan, pada negaraku, terutama hutang dengan anak-anak Indonesia karena saya sudah diberi kemampuan membuat lagu," ujar Titiek Puspa.
Karya terbaru Titiek Puspa ini dipastikan akan semakin istimewa mengingat kebanyakan lagu dibuat langsung oleh tangan sang penyanyi senior ini. Bukan hanya itu saja, sebuah lagu ternyata khusus diaransemen oleh musisi kondang Indonesia lho.
"Aku membuat dari 11 itu lagu saya itu ada 8 yang dua saya minta anak-anak muda yang bikin, yang satu komposer yang saya sangat kagumi bapak Ismail Marzuki lagu beliau Indonesia Pusaka," pungkas eyang Titiek Puspa.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/aal/abl)
Advertisement