The Overtunes Ingin Berkolaborasi Dengan Djaduk Ferianto

Penulis: Fajar Adhityo

Diperbarui: Diterbitkan:

The Overtunes Ingin Berkolaborasi Dengan Djaduk Ferianto The Overtunes
Kapanlagi.com - Meski tak memainkan musik jazz, namun tampil di gelaran Jazz Gunung 2014 menjadi pelajaran tersendiri bagi The Overtunes. Mereka mengaku tertarik untuk menambahkan unsur jazz pada musiknya.


Ada dua musisi jazz yang membuat The Overtunes tertarik untuk diajak berkolaborasi. Namun untuk saat ini mereka tengah terpikat dengan musik etnik yang diusung oleh Djaduk Ferianto.


"Pingin banget kolaborasi dengan mas Djaduk. Pertama kali ke sini lihatnya kayak Balawan, terus lihat mas Djaduk dengan Ring of Fire. Kita banyak lihat musik etnik, itu yang bikin kita makin suka musik etnik," ujar Mkiha saat dijumpai oleh KapanLagi.com® beberapa waktu yang lalu.


The Overtunes/@Foto: KapanLagi.com®The Overtunes/@Foto: KapanLagi.com®


Meski mempunyai keinginan, namun untuk album versi jazz, The Overtunes tak ingin memaksa untuk mewujudkannya. Bagi mereka dalam penggaraan sebuah karya perlu kejujuran dan bukan karen paksaan karena menjadi trend.


"Kalau untuk album sih kita nggak pernah maksa, yang penting kita sejujur mungkin dalam berkarya. Entah nanti keluarnya ada jazznya atau bagaimana. Mungkin ada rocknya, soalnya kita juga sering dengar musik rock," papar Mikha.


Mada pun menambahkan bahwa dalam berkarya harus jujur dan bukan terpatok karena gengsi. Percaya diri dengan karya sendiri akan membuat musisi ini bisa mengerti seperti apa musik yang diinginkannya.


"Musik itu bukan bahan gengsi, tapi karya. Musik bagus atau jelek tetap harus diapresiasi. Dari situ mereka bisa mendalami diri," tukasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/dka/faj)

Reporter:

Mahardi Eka Putra

Rekomendasi
Trending