Sheila On 7 Sajikan Kenangan Era 90-an di Istora Senayan

Penulis: Nizar Zulmi

Diperbarui: Diterbitkan:

Sheila On 7 Sajikan Kenangan Era 90-an di Istora Senayan Sheila On 7 ©KapanLagi.com/Agus
Kapanlagi.com - Usai disajikan penampilan gemilang dari /rif, Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/9) malam makin meriah di malam yang makin larut. Berbagai atribut bertuliskan Sheila Gank pun terlihat menemani Barudak /rif yang baru saja melihat penampilan idola mereka. Ya, kehadiran ribuan Sheila Gank tak lain tak bukan adalah untuk melihat aksi panggung band Sheila On 7


Aura tahun 90an makin terasa di panggung ketika Duta (vokal), Eross (gitar), Adam (bass), dan Brian (drum) naik ke atas panggung Lagu Pejantan Tangguh langsung hadir sebagai santapan pembuka. Kali ini, band asal Yogyakarta itu juga diiringi oleh Horn Line yang diisi oleh satu pemain saksofon, dua pemain trumpet, dan satu pemain trombon. 


"Terima kasih buat semuanya yang sudah hadir di sini. Selama 18 tahun Sheila ada di dunia musik kalian membuat kami menjalaninya dengan ringan. Terima kasih kepada seluruh Sheila Gank yang hadir," ucap Duta di atas panggung.


Setelah itu, Duta cs kembali menggeber panggung. Lagu Pemuja Rahasia pun membuat ribuan penonton bernyanyi bersama. Sebuah video klip dari lagu Pemuja Rahasia yand dibintangi oleh Adul pun diputar kembali. Hal ini membuat ribuan penonton kembali pada masa kejayaan band yang diresmikan tahun 1996 ini.


Tidak hanya membawakan lagu-lagu lawas, Sheila On 7 juga membawakan lagu terbaru mereka dari album ke-8 berjudul Musim Yang Baik. Mereka juga mengcover lagu dangdut Meggy Z berjudul Sakit Gigi. Sederet hits andalan seperti Seberapa Pantas, Sephia, Betapa, serta Melompat Lebih Tinggi pun tak lupa dibawakan.


Menjelang akhir, sebuah lagu dari album pertama mereka yang menjadi hits di tahun 90an akhir yakni Dan hadir mengisi Istora Senayan. Bedanya, kali ini Eross meminta Duta untuk tidak bernyanyi. Paduan suara penonton pun membuat Duta terharu.


Konser kenangan di era-90an pun ditutup dengan lagu Kisah Klasik Untuk Masa Depan. Menjelang akhir lagu, Duta memberikan hormat kepada ribuan penonton dan langsung turun panggung diikuti oleh Eross, Adam, dan Brian.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/niz)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending