Diterbitkan:
Sebelumnya, dalam preskon Calvin memang sudah menegaskan dirinya dan Wouter akan saling bertukar lagu. Ketika Calvin naik panggung di sesi Wouter dan berduet bernyanyi dalam bahasa Inggris, penonton bersorak dan bertepuk tangan.
Di acara launching album POMPADOUR milik Wouter Hamel ini, Calvin tampil pertama. Dia menyanyikan lima lagu, termasuk Royal milik Lorde yang di-medley dengan Happy dari Pharrell Williams sebagai lagu terakhir. Kali ini, Calvin memilih memainkan keyboard, membuatnya sekilas terlihat seperti Jamie Cullum, bernyanyi dengan penuh semangat dan banyak tersenyum.
Sekitar pukul delapan malam, Wouter naik panggung bersama band-nya. Dengan singkat dia membuka sesinya, "Selamat malam, let's do this!" seraya memainkan lagu pertama.
Advertisement
Sebanyak 15 lagu dimainkan Wouter bersama bandnya, membuktikan mengapa dia pantas diperhatikan. Tidak hanya memainkan lagu dari album lama, mereka juga memasukkan yang baru ke dalam setlist, seperti Double Dutch, Hollywood, dan tentunya Never Trust A Man, lagu yang dikerjakan Wouter bersama seorang legenda jazz, Mark Murphy.
Lantas di lagu ke-11, tiba-tiba Wouter dan Calvin menyanyikan lagu Berdua milik Calvin, yang saat ini sedang hangat diputar di radio. Tak ayal, penonton langsung ikut bernyanyi dan menggoyangkan tubuh. Setiap Wouter menyanyikan bait-nya dalam bahasa Indonesia, audiens memberinya penghargaan.
Wouter mengakhiri konsernya sekitar pukul 22.00 WIB, sembari tersenyum lebar memberi satu tambahan lagu lantaran tuntutan penonton. Meskipun sudah beberapa kali datang ke Indonesia, nyatanya Jakarta masih punya kesan tersendiri bagi Wouter.
"Aku belum pernah tahu ada orang yang suka sekali berfoto seperti orang-orang Indonesia. Aku belum pernah difoto sebanyak tiga hari terakhir, sepanjang hidupku," kata Wouter setengah bercanda, membuat audiens tertawa dan lebih banyak kilatan blitz menyambarnya.
POMPADOUR adalah album keempat Wouter Hamel, penyanyi kebangsaan Belanda. Sebelum ini, dia sudah pernah bernyanyi di festival Java Jazz dan di beberapa kafe jazz di seputaran Jakarta Selatan. Kini Wouter mencoba peruntungannya dengan bergabung di manajemen artis milik Calvin Jeremy.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/rea/trn)
Advertisement