Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Menjelang akhir tahun 2016 sepertinya bukan masa yang mudah untuk dilalui oleh Kanye West. Bahkan setelah masalah kesehatan mental, rapper yang satu ini masih mendapat sejumlah kritik dari banyak pihak karena mendukung Donald Trump.
Walau begitu Kanye West tetap seorang manusia di mana seharusnya semua isu yang dihadapi sang rapper bisa ditanggapi lebih serius dibanding membuatnya sebagai bahan lelucon. Inilah yang kemudian mendorong Olly Murs untuk menulis lagu baru dan didedikasikan untuk Kanye West.
"Kita selalu mendoakan satu sama lain dan aku percaya pada kekuatan doa orang banyak, tapi kita juga bisa lebih memperhatikan masalah kesehatan mental di sekitar kita dibanding hanya mengejek Kanye West. Dia sedang mengalami banyak masalah dan dia sedang berjuang untuk melaluinya. Bagiku, dia seperti seorang pemain bola yang bermain dengan kondisi cedera," ujar Olly Murs seperti dilansir dari XXL Magazine.
Advertisement
Olly sendiri memilih judul lagu GBKW yang merupakan singkatan dari God Bless Kanye West. Dengan instrumen piano, Olly Murs pun membawa cerita seseorang yang berkulit hitam ke dalam track barunya ini.
Dalam lagu tersebut, Olly menawarkan kisah bagaimana perjuangan seorang kulit hitam yang kerap ditegur oleh para member sebuah gang hingga menghadapi berbagai masalah yang ada dalam kehidupannya setiap hari. Puncak lagu ini merupakan tribute untuk Kanye West.
Selain itu, dilansir dari sumber yang sama, Olly Murs juga mengumumkan judul album barunya, CAPTAIN CALIFORNIA, yang rencananya akan dirilis pada 10 Maret 2017 mendatang. Mengingat lagu GBKW didedikasikan secara khusus untuk Kanye West, rasanya album ke-6 dari Olly patut ditunggu.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(xxl/ntn)
Advertisement