Diperbarui: Diterbitkan:
RCTI telah menyiapkan sederet musisi ternama untuk menghibur masyarakat di stadion utama Gelora Bung Karno (GBK). Bahkan pada malam puncak, pesta kembang api juga ikut dihadirkan untuk memeriahkan acara.
"Di tengah malamnya, pas jam 00:00 WIB akan ada pesta kembang api yang diharapkan jadi pesta kembang api terbesar," kata Kanti Mirdiati, Managing Editor RCTI saat jumpa pers, Kawasan Kebon Jeruk, Kamis (7/8).
Beberapa band dan musisi papan atas telah siap memeriahkan acara ini. Seperti yang tertera di poster acara, NOAH, JKT48, Kotak, Fatin hingga Agnes Monica bakal terlibat di dalamnya.
Advertisement
Selain itu, beberapa kegiatan menarik lainnya juga telah akan dihadirkan di gelaran ini. Semisal games dance dan mirip artis idola, Suju M, bagi para penggemar K-poppers di tanah air.
Untuk mengamankan jalannya acara, sebanyak 500 personel sekuriti internal bakal menjaga sekitar panggung utama. Selain itu, sekitar 2000 personel dari kepolisian pun bakal dikerahkan.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/tov/adb)
Advertisement