Diterbitkan:
Single ini diciptakan oleh Arda, mengisahkan tentang cerita cinta sepasang kekasih. Sang vokalis pun memaparkan sedikit inti dari lagu Yang Terbaru.
"Lagu ini bercerita, kita nggak bisa melupakan seseorang dengan sengaja. Kita harus melupakan seseorang untuk mendapatkan yang baru. Apa pun itu, jadi intinya, di hidup ini ada yang datang dan pergi," ujar kekasih Tantri Kotak ini saat launching single di kantor Trinity Optima Production kawasan Gajah Mada, Jakarta Pusat, Selasa (15/1).
Arda pun mengaku terciptanya single Yang Terbaru tak lepas dari hal baru yang saat ini ada di dalam band Naff. "Kenapa judulnya Yang Terbaru? Karena Naff saat ini punya logo dan personil baru. Kami pikir ini saat yang tepat untuk merilis single ini," akunya.
Advertisement
Yang unik, lagu ini diciptakan Arda saat dirinya berkendara naik sepeda motor menuju Puncak. "Bikinnya sebenernya cepet banget karena nyiptainnya waktu naik motor. Pas liat kanan-kiri sawah, pas lagi suntuk, waktu itu saya lagi ingin ke Puncak. Tiba-tiba nyanyi dapat treknya, mengalir aja. Jadi lagu ini," pungkasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/pur/rea/faj)
Advertisement
Disebut Bak 'Bidadari Turun dari Kayangan', Penampilan Terbaru Fanny Soegi Cantik Banget
Sering Terasa Sakit untuk Jalan? Waspadai Ciri-Ciri Asam Urat di Lutut
Potret Jirayut dalam Perjalanan Mudik ke Thailand, Sempet Mampir Sahur di Malaysia
Takut Asam Urat Kambuh Saat Lebaran? Ini Deretan Makanan yang Perlu Dihindari
Konsep Unik Foto Pre-Wedding Jessica Jane dan Erwin Phang, Pakai Latar Sekolah SMP