Lihat Penonton, Peserta D'Academy Asia Asal Malaysia Shock

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diterbitkan:

Lihat Penonton, Peserta D'Academy Asia Asal Malaysia Shock D'Academy Asia © KapanLagi.com®/Fikri Alfi Rosyadi
Kapanlagi.com - Salah satu ajang pencarian bakat yang ditayangkan Indosiar, Dangdut Academy memasuki babak baru. Setelah sukses dengan season 1 dan 2, kini perhelatan yang cakupannya lebih luas dihelat. D'Academy membuka lebar ajang ini untuk penyanyi-penyayi dangdut di 4 negara berbeda yang bertajuk D'Academy Asia.


Kelima kontestan D'Academy Asia asal Malaysia tak menyangka penampilan mereka di atas panggung dapat sambutan meriah dari penonton. Meskipun mereka berlima bukan kontestan dari Indonesia tetapi Mimifly, Shiha, Hazman, Fitri Hiswady, dan Syunda diberikan sambutan hangat dari penonton di tanah air.


"Kami tidak menyangka, semua penonton sangat meriah, walaupun kami dari negara lain. Dan tadi juga kami sedikit nervous saat tampil," Hazman, saat ditemui di studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin (16/11/2015).


Gelaran pertama, kontestan asal Malaysia cukup shock dengan antusiasme penonton © indosiarGelaran pertama, kontestan asal Malaysia cukup shock dengan antusiasme penonton © indosiar


Tampil di D'Academy Asia, menjadi kebanggaan bagi semua kontestan asal negeri Jiran itu. Pasalnya, untuk menjadi kontestan D'Academy Asia tidak lah mudah, harus melakukan proses audisi yang panjang.


"Kami di sini (D'Academy Asia) merasa sangat senang sekali bisa terpilih jadi peserta acara ini. Apalagi, kontestan asal Indonesia juga banyak yang bagus suaranya. Jadi kami juga bisa share-share juga sama peserta dari Indonesia," kata Shiha.


Acara D'Academy Asia menghadirkan kontestan dari empat negara berbeda yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura dan Brunei Darussalam. Total hadiah uang tunai yang diberikan penyelenggara adalah Rp 300 juta sekaligus jalan-jalan ke London.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/far/otx)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending