Lemmy Kilmister 'Motorhead', Meninggal Dunia di Usia 70 Tahun

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

Lemmy Kilmister 'Motorhead', Meninggal Dunia di Usia 70 Tahun Lemmy Killmister © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Jika ditanya siapa sosok ikonik musik metal di dunia, rasanya Metallica adalah nama yang pas untuk menyandangnya. Tapi kalau siapa yang layak disebut sebagai legenda dan pahlawan musik metal, semua pasti akan menyebut nama Lemmy Kilmister dan Motorhead.


Band yang dibentuk oleh Lemmy di tahun 1975 itu berhasil memberi pengaruh besar pada perkembangan dan warna musik metal hingga hari ini. Ya, Lemmy cs berhasil membawa musik heavy metal dengan komposisi punk-rock yang menghasilkan liarnya speed metal dan garangnya thrash metal dalam Motorhead.


Tepat pada hari ini, Lemmy Kilmister meninggal di usia 70 tahun © SplashTepat pada hari ini, Lemmy Kilmister meninggal di usia 70 tahun © Splash


Tapi para metalhead di seluruh dunia kini harus menundukkan kepala karena tepat pada hari ini, Lemmy Kilmister dinyatakan meninggal dunia. Seperti yang dilansir dari Ultimate Classic Rock, Motorhead mengkonfirmasi sendiri melalui halaman Facebook mereka kalau Lemmy meninggal setelah berjuang melawan kanker agresif yang dideritanya.


Kabar duka ini pun menjadi titik akhir dari sederet isu kesehatan yang dialami Lemmy selama beberapa tahun belakangan ini. Misal saja musim panas lalu di mana infeksi paru-paru yang dideritanya harus memaksa Motorhead menunda 6 penampilan meraka.





There is no easy way to say this…our mighty, noble friend Lemmy passed away today after a short battle with an extremely...
Posted by Official Motörhead on Monday, December 28, 2015





Ini belum termasuk dengan hematoma yang dideritanya dan menyebabkan sebuah defibrilator dipasang pada tubuh Lemmy untuk membantu kinerja jantungnya. Walau begitu, Lemmy sempat merampungkan 2 album bersama Motorhead, AFTERSHOCK (2013) dan BAD MAGIC (2015).


Walau 70 menjadi angka terakhir dari langkah hidup Lemmy, tapi hal tersebut sama sekali tidak akan menghentikan suaranya bersama Motorhead. Born to lose, lived to win! Selamat jalan Lemmy Kilmister.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(ult/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending