Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Momen duet bersama Lady Gaga di Grammy Awards 2017 membuat kesan tersendiri pada Lars Ulrich, drummer Metallica. Meskipun sempat terkendala dengan masalah teknis akibat tak berfungsinya mic dari James Hetfield di awal lagu, ia mengatakan bahwa perform malam itu sangat baik.
"Aku tahu kolaborasi ini akan berjalan sukses. Begini, Gaga punya sisi metal di dalam dirinya, nggak mungkin kolaborasi ini nggak akan sukses. Ini benar-benar ada di DNA-nya. Pertanyaan-nya adalah sampai di level mana kolaborasi ini akan berjalan," tutur Lars pada A.V. Club.
Lebih detail, Lars mengatakan bahwa vokal James Hetfield dan Lady Gaga berpadu dengan sangat baik. Di malam Grammy, mereka membawakan lagu Moth Into Flame yang merupakan salah satu lagu dari album baru Metallica, HARWIRED TO SELF DESTRUCT.
Advertisement
"Cara suara-nya (Gaga) dan James bernyanyi berpadu kental dengan baik. Saat ada di panggung, kami semua berpikir bahwa kolaborasi ini benar-benar di atas level yang kami patok. Aku rasa kami hanya melakukan latihan dua kali, atau mungkin tiga kali dengan hari Jumat. Dan ini benar-benar ngeblend. Benar-benar natural dan organik," ungkapnya.
Setelah show berakhir, Lady Gaga dan Lars Ulrich terlibat satu perbincangan. Mereka sama-sama berpikir untuk bertemu di proyek selanjutnya karena kecocokan ini.
"Dia berkata padaku 'Kita harus melakukan suatu proyek lain. Ini sangat sayang untuk ditinggalkan'. Dan aku berkata, 'Aku setuju denganmu. Ini terlalu nyata'," terang Lars.
Di akhir wawancara, Lars mengatakan bahwa proyek antara bandnya dan Lady Gaga belum dibicarakan lebih lanjut. Pria 53 tahun ini mengindikasikan proyek band-nya dengan Lady Gaga tak akan hadir dalam waktu dekat.
"Kami belum duduk dan membicarakan hal ini lagi. Tapi jika ada kesempatan seperti ini lagi, ini akan menjadi satu hal yang murni. Kita akan lihat nanti," pungkasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(mus/otx)
Advertisement