Diterbitkan:
Nah, seakan tak mau kalah, empat dari enam nama di atas (Cherly, Steffy, Ryn dan Gigi) baru saja membentuk idol group yang dinamakan ABC (A Better Chance). Pada grup barunya ini, Cherly CS mencoba untuk benar-benar menghadirkan konsep baru di tiap karyanya.
"Kita menggabungkan budaya Indonesia dan Jepang. Musik ini di-handle Jepang sama Face 2 Fake yang pernah bikin untuk BOA dan beberapa artis lainnya. Kita request khusus untuk dibuatkan perpaduan Indonesia dan Jepang. Itu sebenernya Bahasa Jepang yang ditranslate ke Indonesia," ujar Cherly ketika ditemui di Pisa Cafe Mahakam, Jakarta Selatan, Kamis (24/3).
Cherly CS tak menampik jika mereka masih sering disebut Chibi (nama belakang para personel Cherry Belle) oleh netizen maupun fans. Namun mereka yakin jika secara perlahan tapi pasti fans akan mulai bisa menerima jika Chery CS sudah bukan lagi anggota Cherry Belle.
Advertisement
"Emang ke mana-mana sampai sekarang kita masih dipanggil sebagai Cherry Belle. Kita mengerti kenapa begitu, karena kita generasi pertama. Gimana cara kita bikin warga Indonesia tau, kita gelar ini (jumper) supaya orang tau. Terserah orang mau bikin bercandaan Aku Bukan Cherrybelle (ABC), tapi kita akan buktikan. Kita nggak malu dikait-kaitkan. Bisa begini juga karena girlband yang lain," sambung Cherly.
Sementara itu, ke-4 eks Cherry Belle di atas memutuskan untuk mengganti nama belakang mereka yang sebelumnya Chibi jadi nama-nama makanan berbeda. Siapa saja? Simak selengkapnya di SINI.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/hen/gtr)
Advertisement