Hari 'Perpisahan' Makin Dekat, Haruka Nakagawa Beri Lagi Kejutan!

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diterbitkan:

Hari 'Perpisahan' Makin Dekat, Haruka Nakagawa Beri Lagi Kejutan! Haruka Nakagawa © KapanLagi.com/Djoko Poerwanto

Kapanlagi.com - Waktu memang berjalan 'lebih cepat dari hari di kalender'. Tak terasa hari kelulusan Haruka Nakagawa semakin dekat, namun tak terlihat sedikitpun kapten tim T ini memperlambat langkahnya. Setelah dari bersepeda dari Jakarta sampai ke Surabaya beberapa waktu yang lalu, Haruka kembali memberikan kejutan kepada anggota JKT48!


Saat ulang tahun theater JKT48 ke 4 (8/9), Haruka menyatakan ingin membawa JKT48 untuk merasakan atmosfer pertunjukan di Theater AKB48 Jepang. Gayung bersambut, tim official mengumumkan di bulan Oktober nanti, JKT48 akan membawakan setlist yang lekat dengan image team KIII, Boku no Taiyo (Matahari Miliku) di Theater AKB48 Akihabara Jepang selama 2 hari (15-16 Oktober).


“Itu waktu Haruka pengen ngajakin kita ngadain pertunjukan di Theater AKB48, itu sudah surprise banget dan seneng banget, (semacam) kayak apa ya, yang dari dulu kita pikirin dan hanya jadi impian doang dan tiba-tiba jadi kenyataan. Jadi terima kasih banyak buat Haruka,” ujar Shania, kapten tim J menanggapi akan adanya pertunjukan JKT48 di Theater AKB48 kelak, ditemui usai event Handshake Festival 'Hanya Lihat Ke Depan' di Ballroom Granada Gedung 165, TB Simatupang, Jakarta Selatan (11/9).


Haruka akan membawa member JKT48 rasakan atmosfer panggung dari Theater AKB48 di Jepang © KapanLagi.com/Djoko PoerwantoHaruka akan membawa member JKT48 rasakan atmosfer panggung dari Theater AKB48 di Jepang © KapanLagi.com/Djoko Poerwanto


Mengenai siapa saja anggota yang akan ikut di pertunjukan ini kelak, Haruka mengaku masih belum bisa menjawabnya. Namun, member-member yang terpilih ini akan segera memulai latihannya untuk pertunjukkan pada bulan Oktober mendatang.


“Habis ini, kita mulai latihan, mulai bersiap-siap, tapi member yang ikut masih rahasia, jadi nanti ditunggu dari official aja, kita cuma dikasih tahunya di tanggal 15 dan 16 Oktober dan setlistnya Boku no Taiyo,” terang cewek asli Jepang ini.


Well, semoga sukses dan berjalan dengan baik ya apa yang telah direncanakan ini.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/otx)

Rekomendasi
Trending