Diterbitkan:
"Alhamdulillah gak ada gangguan. Menjelang konser ikut olahraga, Thai Boxing," ungkapnya saat ditemui di Studio Erwin Gutawa, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (16/9).
Olahraga bela diri asal negeri Gajah Putih tersebut dijalankannya demi kondisi fisik yang prima jelang konser solo perdananya di Malaysia. "Karena saya mau konser saya mulai Thai Boxing. Saya menikmati Thai Boxing," cerita Afgan.
Dewasa ini, bela diri yang memadukan tinju dan tendangan dalam gerakannya tersebut banyak digeluti oleh para selebritis Tanah Air. Latihan ini sangat berguna untuk mengatur pernafasan yang sangat vital untuk penyanyi.
Advertisement
Setelah konsernya nanti, Afgan bakal menggarap materi untuk album barunya. Ia mengungkapkan akan membuat mahakarya di proyek musik selanjutnya tersebut.
"Saya ingin mengerjakan album saya. Saya mau bikin karya yang paling bagus," terang pelantun tembang Sadis itu dengan semangat.
Beberapa mega konser yang ada dalam jadwalnya menghalangi ia untuk fokus menggarap materi-materi anyar tersebut. Tak ingin tampil asal-asalan Afgan pun harus menaruh proyek album ini belakangan.
"Terhambat karena konser di Jakarta dan Malaysia nanti. Jadi setelah konser Malaysia fokus album," pungkasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/pur/otx)
Advertisement