Gita Gutawa Gak Mau Nyanyi Kalau 1000 Buku Tulis Belum Terkumpul!

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diterbitkan:

Gita Gutawa Gak Mau Nyanyi Kalau 1000 Buku Tulis Belum Terkumpul! Gita Gutawa © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Penyanyi muda berbakat Gita Gutawa ikut terlibat dalam acara konser Voice of Children. Acara yang digelar dalam rangka membantu anak Indonesia yang tertinggal yang diselenggarakan pada 17 Oktober mendatang di studio EMTEK Jakarta Barat.

Putri dari Erwin Gutawa ini mengaku sangat senang bisa terlibat di acara kegiatan sosial ini. Gita sendiri juga berinisiatif untuk mengumpulkan 1000 buku tulis untuk disumbangkan kepada anak-anak Indonesia yang membutuhkan.

"Aku concern banget tentang isu anak. Bikin skripsi saja tentang anak. Di sini aku nggak cuma perform, jadi aku berniat kumpulkan 1000 buku tulis. Aku ingin menularkan semangat berbagi aku. Untuk acara ini aku memang nggak mau nyanyi kalau belum terkumpul," kata Gita Gutawa, saat ditemui hotel Shangri-La, Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (7/10/2015).


Gita Gutawa akan berpartisipasi dalam acara Voice of Childer © Kapanlagi.com®/Bayu HerdiantoGita Gutawa akan berpartisipasi dalam acara Voice of Childer © Kapanlagi.com®/Bayu Herdianto

Pelantun lagu Kembang Perawan itu mengatakan buku tulis sangatlah berharga bagi anak-anak yang kurang mampu. Menurutnya bantuan ini akan sangat mengangkat pendidikan anak kurang mampu secara signifikan.

"Buku tulis pun bisa membantu anak-anak. Sayang kan dari pada enggak kepakai. Kalo kita pikir nggak signifikan, tapi ternyata buku tulis sangat penting," ujar dara pemilik suara merdu ini.


Gita menambahkan bahwa dalam pendidikan tidak perlu melulu bantuan dalam bentuk uang. Hal-hal yang sederhana seperti ini pun akan menjadi penunjang pendidikan yang sangat berarti untuk mereka.


"Apalagi buat sekolah, kita nggak perlu berpikir semuanya berdasarkan uang. Ada hal lain yang akhirnya bisa membantu. Ini ide bareng-bareng dan senang bisa terlibat di program ini," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/far/otx)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending