Diperbarui: Diterbitkan:
Ternyata sapi-sapi gemuk ini merupakan mesin pemancar sinyal wi-fi yang digunakan di acara tersebut. Pihak penyelenggara ingin pengunjung merekam momen-momen terbaik melalui media sosial, sehingga fasilitas wi-fi pastinya sangat berguna.
Untuk memperkuat jaringan, pemancar wi-fi ini dipasang di berbagai titik untuk menjangkau keseluruhan area konser. Agar lebih menarik, sapi-sapi ini dihias dengan warna yang cerah dan unik.
Wi-fi yang terpasang juga tak main-main. Dikabarkan kecepatannya mencapai 4gb. Ide ini muncul lantaran pihak penyelenggara menjalin kerjasama dengan sebuah provider ternama.
Advertisement
Selain menyediakan koneksi internet super cepat, panitia juga menyediakan toilet anti bau di venue. Uang yang digelontorkan pun tak sedikit, mencapai ratusan ribu poundsterling, atau puluhan miliar rupiah.
Segala kesiapan Glastonbury Festival ini akan semakin memanjakan pengunjung yang menikmati suguhan musik berkelas. Para headliner yang hadir antara lain Metallica, Lily Allen, Ed Sheeran, dan beberapa nama lainnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(gig/niz)
Advertisement