Erwin Gutawa Bangga Digaet di Konser Eros Djarot

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Erwin Gutawa Bangga Digaet di Konser Eros Djarot Erwin Gutawa
Kapanlagi.com - Beragam karya dari Eros Djarot akan segera dirangkum dalam sebuah konser perjalanan karir 40 Tahun Erros Djarot Berkarya. Konser ini akan diselenggarakan pada tanggal 14 Februari 2014, di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Senayan.

Sebagai musisi yang digaet untuk menjadi orkestrator dan arranger, Erwin pun merasa tersanjung. Menurutnya, Erwin adalah salah satu orang legendaris dalam sejarah industri hiburan tanah air.

"Saya diajak merupakan kebanggaan, mas Eros salah satu pelaku album yang jadi tonggak sejarah Indonesia," kata Erwin di Senayan City, Jakarta Pusat (10/1).


Eros Djarot/@Foto: KapanLagi.com®/BambangEros Djarot/@Foto: KapanLagi.com®/Bambang


Erwin akan menjanjikan sebuah pertunjukan yang kolosal. Dengan konsep orkestrasi yang menawan, juga dukungan orang-orang hebat di panggung seperti Mira Lesmana dan Jay Subiakto.

"Akan ada orkestra besar dan paduan suara, jadi boleh dibilang pertujukkan yang kolosal, masih ada juga tambahan lainnya," tuturnya.

"Nanti juga ada berbagai genre musik, beberapa penyanyi seperti Bunga Citra Lestari, Iwan Fals. Penontonnya dari 10 tahun sampai seumur mas Erros, mewakili orang-orang yang bermusik. Akan melibatkan band indie The SIGIT," tandasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ato/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending