Bikin Acara 2 Hari di Lembang, Apa Yang Dilakukan ST12?

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

Bikin Acara 2 Hari di Lembang, Apa Yang Dilakukan ST12? ST12 ©Budy Santoso
Kapanlagi.com - Memang pada 20 Januari lalu, ST12 tidak membuat perayaan apapun atas perjalanan mereka selama 1 dekade. Tapi baru kali ini Pepep, Dimas, dan Indra akhirnya memutuskan untuk menggelar acara sederhana untuk para STSetia selama 2 hari di Ressort Jayagiri, Cikole, Lembang, Bandung.


"Sepuluh tahun adalah waktu yang cukup lama, berkat dukungan para STSetia, kami akan terus menapaki kaki di industri musik negeri ini. ST12 tak akan berhenti bernafas demi kalian (fans)," tulis Pepep seperti rilis yang diterima KapanLagi.com®.


Acara ini pun digelar dengan suasana kekeluargaan yang hangat ©KapanLagi.com/Sahal FadhliAcara ini pun digelar dengan suasana kekeluargaan yang hangat ©KapanLagi.com/Sahal Fadhli


Siang hari, acara dimulai dengan perlombaan sepakbola bagi para STSetia lelaki dan perempuan, serta lomba-lomba lainnya. Memasuki malam, para personel ST12 mengumumkan web site resmi mereka, www.st12band.com.


"Website ini merupakan wadah atau rumah kita bersama. Sebagaimana rumah, sebuah tempat untuk berteduh, berkeluh kesah atau apapun bisa dilakukan oleh STSetia," jelas Pepep.


Penampakan resmi dari website resmi ST12 ©KapanLagi.com/Sahal FadhliPenampakan resmi dari website resmi ST12 ©KapanLagi.com/Sahal Fadhli


Puncak acara, ST12 pun menyanyikan 30 lagu hits secara akustik. Ratusan STSetia yang datang dari berbagai daerah menikmati penampilan mereka ditemani udara dingin kota Bandung. "Luar biasa, tepuk tangan buat kalian STSetia yang datang malam ini," tandas Dimas.


Dalam website resmi mereka, ST12 menyediakan jadwal tour, official merchandise, dan gallery photo mereka. Nah, untuk kamu yang mengaku sebagai STSetia, buruan update semua tentang ST12 di website resmi mereka sekarang.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/ntn)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending