Diperbarui: Diterbitkan:
Menurut Chris Wolstenholme, electronic music semakin susah untuk dimainkan saat live. Muse terkenal memiliki performa live yang begitu kuat, itu lah mengapa mereka mengakhiri percobaan untuk membawa electronic music, agar penampilan tak mengecewakan fans.
"Saat ini kami merasa jika semakin sulit untuk tampil live (dengan electronic music). Di beberapa lagu tertentu benar-benar bikin pusing saat membuat aransemen lagunya untuk dimainkan secara live," jelas Chris Wolstenholme.
Menurut sang basis, Muse bakal menjadi band electronic jika mereka melanjutkan untuk membawa genre tersebut dalam album kali ini. Tak heran jika mereka ingin kembali ke genre awal band dibentuk, yakni dengan satu gitaris, satu basis, dan satu drummer.
Advertisement
"Dalam enam album terakhir banyak hal yang bertambah, ini semua karena terbawa genre electronic. Menurutku, jika kami membawakannya lebih dari ini, kami akan menjadi band electronic," jelas pria 36 tahun itu seperti yang dilansir Contact Music.
Ia pun melanjutkan,"Menurutku ini keputusan yang tepat bagi kami untuk kembali seperti awal kita memulainya, yakni dengan satu gitaris, satu basis, dan satu drummer, selanjutnya bakal dijalani saja seperti itu."
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/jje)
Advertisement