Bagi Tria, Elvis Bukanlah Sosok Bapak Musik Rock 'N Roll

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

Bagi Tria, Elvis Bukanlah Sosok Bapak Musik Rock 'N Roll Tria The Changcuters ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Bagi setiap musisi, pasti ada satu sosok besar yang mempengaruhi gaya ataupun cara dia bermusik. Termasuk frontman band asal kota kembang, The Changcuters.


Ya, Tria mengungkapkan kalau The Rolling Stones lah sosok besar yang mempengaruhinya dalam bermusik. Bahkan menurutnya, The Rolling Stones layak mendapat julukan legenda hidup dalam dunia musik.


"Lu masih nanya apa yang menarik dari Rolling Stones? Pertama, dia adalah band tertua yang 3/4 personelnya masih utuh kecuali Bryan Zone yang sudah meninggal diganti Mat Taylor terus diganti Ron Wood," ungkap Tria.


Tria The Changcuters ©KapanLagi.comTria The Changcuters ©KapanLagi.com


Meski begitu, Tria sadar kalau sebenarnya raja rock 'n roll adalah Elvis. Tapi menurutnya, kalau The Rolling Stones tidak ada, maka tidak akan ada juga Mick Jagger atau Axl Rose.


"Kalau buat saya pribadi, mereka ini bapaknya band rock n roll. Meskipun banyak yang bilang Elvis is the king of rock n roll, tapi kalau nggak ada The Rolling Stones, nggak akan ada cabang di mana musik-musik rock itu berkembang. Kalau nggak ada mereka, Mick dan Axl Rose mungkin tidak akan ada," lanjutnya.


Semua orang boleh berpendapat tentang musisi favoritnya sendiri. Tidak terkecuali Tria yang mengidolakan dan dikenalkan pada musik The Rolling Stones sejak sma kelas tiga.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/ntn)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending