Diperbarui: Diterbitkan:
Konser ini memang sudah sangat dinanti oleh banyak orang. Walau sempat berhembus sebuah kabar jurang sedap tentang penolakan dari para fans bola, konser One Direction ini dipastikan akan tetap berjalan dengan lancar.
Untuk membantu kelancaran acara super keren ini, pihak penyelenggara telah merilis beberapa barang yang haram untuk dibawa masuk ke dalam venue. Hal ini tentunya wajib diketahui oleh para Directioners yang datang ke konser tersebut.
Salah satu barang yang dilarang untuk dibawa adalah kamera atau perekam audio professional. begitu juga dengan pena laser penunjuk dan senter yang pastinya akan mengganggu aksi dari Louis Tomlinson dkk di atas panggung.
Advertisement
Seperti konser lain, obat-obatan terlarang tentunya juga menjadi salah satu barang blacklist yang dilarang masuk ke dalam venue. Beberapa barang ini menyusul larangan penggunaan tongsis di area konser One Direction nanti yang telah dirilis sebelumnya.
Para penonton konser diharapkan mengetahui betul tentang aturan yang telah dibuat oleh panitia ini. Selain untuk membantu kelancaran konser One Direction, kenyamanan para penonton juga akan lebih terjaga dengan mematuhi hal tersebut. Memang rela penampilan grup musik idola kalian nanti nggak maksimal karena hal-hal kecil, pastinya nggak kan?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/abl)
Advertisement